Emak-emak Serbu Ratusan Toko Roti Holland Bakery

- 28 Januari 2023, 16:36 WIB
Pembeli antri di depan toko roti Holland Bakery di Jakarta
Pembeli antri di depan toko roti Holland Bakery di Jakarta /Ibnu Bastoro/Cianjurpedia

Cianjurpedia.com - Menyambut ulang tahun ke 45 toko roti Holland Bakery, toko dengan ratusan cabang di Indonesia ini diserbu pembeli, terutama kalangan emak-emak.

Diskon sebesar 45% yang diberikan Holland Bakery pada 28 Januari 2023 untuk seluruh produk yang dijualnya, menarik minat banyak konsumen untuk mengunjungi toko roti tersebut.

Alhasil terjadi antrian panjang dan bahkan sampai timbul teriakan-teriakan dari emak-emak dari dalam toko Holland Bakery.

Seperti yang dialami tim redaksi Cianjurpedia.com, di salah satu cabang Holland Bakery di area Green Lake, Jakarta Barat, antrian sudah terlihat panjang hingga melebihi lahan parkir toko roti tersebut.

Baca Juga: Baru Comeback, TXT Jadi Grup KPop dengan Penjualan Hari Pertama Tertinggi Kedua Dalam Sejarah Hanteo

Besarnya antusiasme masyarakat untuk mendapatkan harga diskon tersebut, ditambah guyuran hujan dengan intensitas rendah hingga sedang, semakin mengakibatkan ketidaktertiban terjadi.

Alhasil di cabang tersebut, pembeli tidak bisa bergerak, terjepit di area toko, terhimpit oleh yang mau masuk dan yang mau membayar dan keluar.

Sehingga muncullah teriakan emak-emak guna mengatasi ketidaktertiban itu, "woy sabar, gantian, yang belum megang roti mundur dulu. Ayo mundur dulu," ujar seorang ibu dengan topi hitam dan berkaos putih.

Kemudian emak-emak lainnya mengatakan hal serupa supaya terjadi keteraturan, "mundur, mundur dulu, jangan masuk dulu biarkan yang di dalam bayar dulu," tutur seorang ibu dengan pakaian hijab warna hitamnya.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x