Contoh Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK Sekolah Dasar Kelas 1 Tema 8, Latihan Soal PAT UKK Tahun 2022

- 22 Mei 2022, 19:24 WIB
Contoh Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK Sekolah Dasar Kelas 1 Tema 8, Latihan Soal PAT UKK Tahun 2022
Contoh Soal dan Kunci Jawaban PAT UKK Sekolah Dasar Kelas 1 Tema 8, Latihan Soal PAT UKK Tahun 2022 /Unsplash / Nikhita S.

Soal Isian Singkat
1. Pencipta siang dan malam adalah .... (Tuhan)
2. Matahari terbit pada waktu …. (pagi hari)
3. Kemarau yang panjang bisa menyebabkan air di sungai menjadi …. (kering, sedikit)
4. Membiasakan hemat memakai air termasuk perbuatan yang …. (baik, mulia)
5. Musim hujan sangat disukai petani, karena air di sawah menjadi …. (banyak, melimpah)
6. Menebang hutan secara sembarangan bisa mengakibatkan bencana alam seperti …. (banjir, tanah longsor)
7. Memberikan sumbangan kepada korban bencana alam harus disertai rasa …. (ikhlas)
8. Contoh perbuatan manusia yang bisa menyebabkan banjir adalah .... (membuang sampah ke sungai, menebang pohon sembarangan)
9. Pola perulangan bunyi dalam sebuah lagu dinamakan .... (irama)
10. Seni tari adalah kesenian yang punya unsur utama berupa .... anggota tubuh. (gerakan)
11. Lambang sila pertama Pancasila adalah …. (bintang)
12. Bunyi sila ketiga Pancasila adalah …. (Persatuan Indonesia)
13. Kerja sama dapat membuat pekerjaan yang susah menjadi …. (mudah, ringan)
14. Siswa yang senang bekerja sama akan memiliki …. teman. (banyak)
15. Dita, gambar yang kamu buat itu …………………. sekali.
Kata yang tepat untuk melengkapi pujian di atas adalah …. (bagus, indah)
16. Panji : “Erwin, .... kita ikut kerja bakti.”
Erwin : “Baik, tunggu aku ganti baju dahulu.”
Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat ajakan di atas adalah …. (ayo, mari)
17. Sinta : “Sinta, bisa .... aku membawa buku ini.”
Dinda : “Baiklah, sini aku bantu membawanya.”
Kata yang tepat untuk melengkapi kalimat permintaan tolong di atas adalah …. (tolong, bantu)
18. Rudi mengukur panjang meja belajar, meja makan dan meja ruang tamu dengan pensil
Panjang meja belajar adalah 19 pensil
Panjang meja makan adalah 25 pensil
Panjang meja ruang tamu adalah 21 pensil
Urutkalah meja-meja di rumah Rudi dari yang terpanjang!
(Meja makan - meja ruang ramu - meja belajar)
19. Perhatikan tabel berikut ini untuk mengisi soal nomor 19!
Piring beratnya sama dengan 35 kelereng
Gelas beratnya sama dengan 20 kelereng
Cangkir beratnya sama dengan 25 kelereng
Mangkok beratnya sama dengan 40 kelereng
Sendok beratnya sama dengan 12 kelereng
Urutkanlah benda-benda di atas dari yang paling ringan!
(Sendok - Gelas - Cangkir - Piring – Mangkok)
20. Dika memutar lagu Maju Tak Gentar ketika di kamarnya untuk mengukur waktu.
Saat menyapu, lagu itu terdengar terulang empat kali.
Saat menata buku, lagu itu terdengar lima kali.
Saat merapikan baju, lagu itu terdengar tiga kali.
Urutkanlah kegiatan yang dilakukan Dika dari yang paling cepat!
(Merapikan baju - menyapu - menata buku)

Demikian artikel contoh soal PAT/UKK kelas 1 SD/MI Tema 8 Kurikulum 2013 dan kunci jawaban. Semoga bermanfaat***

Disclaimer:
1. Artikel ini dibuat untuk siswa atau orang tua dalam proses evaluasi belajar dalam menemukan soal dan kunci jawaban.
2. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.
3. Jawaban bersifat terbuka, dimungkinkan bagi guru atau siswa mengeksplorasi jawaban lain yang lebih baik.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x