Sempat Terhenti, Trans Metro Pasundan Koridor 4 Leuwipanjang - Dago Akhirnya Beroperasi Kembali

2 Februari 2023, 07:41 WIB
Sempat Terhenti, Trans Metro Pasundan Koridor 4 Leuwipanjang - Dago Akhirnya Beroperasi Kembali /Youtube @indra_channel/

 

Cianjurpedia.com - Setelah sempat berhenti mengaspal beberapa waktu lalu, Trans Metro Pasundan (TMP) koridor 4 akhirnya siap kembali melayani penumpang mulai hari ini Rabu, 1 Februari 2023.

Bus TMP koridor 4 melayani rute Leuwipanjang - Dago dan beroperasi pada hari Senin - Minggu. Keberangkatan awal pukul 5.00 WIB dari Terminal Leuwipanjang dan keberangkatan akhir pukul 19.30 WIB dari Terminal Leuwipanjang.

Pemberangkatan bus terakhir dari Unpad Dipatiukur mengikuti kedatangan bus terakhir dari Terminal Leuwipanjang.

Baca Juga: Warga Jakarta Merapat! Ancol Sediakan 20.000 Tiket Gratis untuk 3 Februari 2023, Catat Syaratnya!

Melansir dari akun Instagram @teman_bus, berikut adalah rute dan letak halte TMP koridor 4:

Trans Metro Pasundan (TMP) Koridor 4

- Terminal Leuwipanjang

- Rumah Sakit Immanuel A

- Taman Tegalega

- Pintu keluar Terminal Tegalega

- Astana Anyar/RSIA Kota Bandung

- Stasiun Bandung pintu selatan

- Balai Kota

- Bandung Electronic Center (BEC)

- Hotel The One-O-One A

- Taman Radio A

- Kartika Sari A

- Rumah Sakit Santo Borromeus A

- Unpad Dipatiukur

- Rumah Sakit Santo Borromeus B

- Kartika Sari B

Baca Juga: Jadwal Trans Metro Pasundan (TMP) Terbaru Januari 2023, Cek Rute, Titik Transit, dan Lokasi Halte di Sini

- Taman Radio B

- Hotel The One-O-One B

- Bandung Indah Plaza (BIP)

- Santa Angela

- Bank Indonesia

- Pasar Baru

- Jalan Dalem Kaum

- Jalan Ibu Inggit Garnasih

- Pasar Tegalega

- Simpang Mohammad Toha

- Rumah Sakit Immanuel

- Terminal Leuwipanjang

Tarif TMP flat Rp4.900 untuk rute mana pun. Pembayaran dapat dilakukan menggunakan Kartu Bank (E-Money, TapCash, Flazz, BRIZZI) dan scan QRIS.

Untuk melihat posisi terkini bus TMP, dapat melalui aplikasi Teman Bus pada perangkat Android atau iOS.***

 

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Instagram @temanbusbandung

Tags

Terkini

Terpopuler