Kenali Gejala Kolesterol yang Dapat Dirasakan dalam bagian Tubuh

- 6 Agustus 2022, 12:47 WIB
Ilustrasi Gejala kolesterol tinggi
Ilustrasi Gejala kolesterol tinggi /Pexels/Mikael Blomkvist



Cianjurpedia.com – Kolesterol tinggi tidak menimbulkan gejala tertentu. Artinya, mungkin Anda tidak sadar saat kadar kolesterol dalam tubuh sudah melebihi batas normal.

Anda hanya tahu jika saat melakukan tes kolesterol dan mengalami berbagai gejala komplikasi kolesterol yang muncul.

Berikut beberapa tanda gejala kolesterol tinggi yang dapat diketahui dengan nyeri di sejumlah area tubuh.

1. Mati rasa di kaki

Kolesterol tinggi bisa merasakan mati rasa di kaki, ini menandakan pembentukan plak telah berkembang di arteri dan pembuluh darah lainnya.

Baca Juga: 43 Rekomendasi Nama Bayi Terinspirasi dari Zodiak Pisces untuk si Kecil Pencinta Air

Gangguan aliran darah dapat mencegah darah seperti kaya oksigen sampai ke lengan dan kaki, sehingga menyebabkan rasa sakit dan sensasi kesemutan yang tidak nyaman.

Gejala lain juga terdapat pada tungkai dan kaki termasuk kram, luka yang tidak kunjung sembuh.

2. Kuku Pucat

Saat kolesterol ekstra menyempit atau menyumbat arteri, maka dapat membatasi aliran darah ke berbagai bagian tubuh termasuk kuku juga. Biasanya jika mengalami kolesterol di bagian kuku muncul garis-garis gelap di bawahnya.

3. Pegal-pegal dan Sakit Kepala

Jika mengalami gejala kolesterol tinggi akan lebih cenderung mudah mengalami sakit kepala, pegal-pegal, mudah lelah.

Kolesterol tinggi dapat disebabkan oleh menurunnya asupan oksigen yang menuju otak, akibat menumpuknya plak dalam pembuluh darah yang menghambat aliran darah.

Baca Juga: Pembacaan Kartu Tarot Tiap Zodiak Sabtu, 6 Agustus 2022, Ingatkan Dirimu Betapa Tangguhnya Anda

4. Nyeri Persendian

Gejala kolesterol tinggi yang umum dirasakan seperti nyeri sendi, disertai pembengkakan dan kemerahan pada kulit.

Penderita kolesterol tinggi juga cenderung mudah merasakan kesemutan berulang-ulang, jika kadar asam urat di dalam tubuh semakin tinggi maka rasa nyeri dan pembengkakan juga semakin parah.***

Sumber: PMJnews

Editor: Sutrisno

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x