Cek Fakta! Lada Hitam Dapat mengurangi Risiko Kanker

- 19 September 2022, 14:19 WIB
Cek Fakta! Makanan yang Dapat mengurangi Risiko Kanker, Salah satunya Lada Hitam
Cek Fakta! Makanan yang Dapat mengurangi Risiko Kanker, Salah satunya Lada Hitam /Foto: Kai Reschke/Pixabay /



Cianjurpedia.com – Makanan yang kita konsumsi sangat berperan penting bagi kesehatan tubuh dan bisa membantu mengurangi risiko kanker.

Menurut tinjauan yang diterbitkan American Journal of Cancer Research lebih dari 50 persen diagnosis akibat kanker dan kematian, sebagian besar risiko gejala kanker dapat dicegah dengan mengkonsumsi makanan yang sehat.

Makanan yang meningkatkan kesehatan biasanya disebut fungsional. Seperti teh hijau, brokoli, kembang kol, kubis, kangkung, bawang putih, buah beri yang terkait erat dan risiko kanker lebih rendah.

Seperti yang dikutip dari PMJNews, berikut makanan yang mempunyai sifat anti-kanker.

Baca Juga: Cek Fakta: Benarkah Kesepian dan Tak Punya Teman Bisa Memperpendek Usia?

1. Alpukat
Alpukat salah satu makanan sehat yang dapat mengurangi risiko terjadinya kanker.

Buah alpukat mengandung berbagai nutrisi dan antioksidan, seperti asam oleat, vitamin C,vitamin E dan lutein, yang sangat baik dan dapat menghambat pertumbuhan sel kanker.

Untuk meminimalkan risiko munculnya kanker, sangat penting untuk Anda agar menjalani gaya hidup yang sehat, seperti mengkonsumsi makanan sehat dan tidak merokok atau meminum minuman keras atau alkohol dan berolahraga lah secara rutin.

2. Minyak Zaitun
Mengkonsumsi makanan yang sehat dengan menggunakan minyak zaitun untuk mengolah makanan dan dapat meningkatkan kadar antioksidan dalam tubuh.

Antioksidan adalah zat yang bisa mencegah dan memperbaiki kerusakan sel akibat paparan radikal bebas. Antioksidan juga diketahui dapat mencegah dan menghambat pertumbuhan sel kanker.

3. Lada Hitam
Penelitian mengatakan bahwa piperin yang ada di dalam lada hitam diduga dapat menghambat pertumbuhan sel kanker, seperti kanker payudara, kanker prostat, dan kanker usus besar.

Piperin bekerja dengan cara untuk mengurangi efek radikal bebas dan menekan peradangan sehingga dapat menghambat pertumbuhan sel kanker dalam tubuh.

Baca Juga: Cara Alami Agar Merpati Cepat Giring Keras

4. Pisang
Penelitian mengatakan jika pola makan tinggi sayur dan buah, termasuk salah satunya buah pisang dapat mengurangi risiko kanker usus besar.

Antioksida dapat memperkuat makanan sebagai pertahanan seluler pada kerusakan oksidatif akibat radikal bebas yang juga dapat menyebabkan kanker.

5. Kacang Kenari
Kenari mempunyai manfaat yang sangat luar biasa dan mampu mengurangi risiko sel kanker, menurut American Institute for Cancer Research (AICR).

Mengkonsumsi kacang kenari dapat mengurangi risiko kanker prostat, kanker kolorektal dan kanker payudara. Kacang kenari yang kaya akan komponen tumbuhan seperti Fitosterol, Polifenol, Asam lemak omega-3, Gamma-tocopherol dan Asam ellagic.***

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x