Feses Bayi Berwarna Hijau? Jangan Panik, Ketahui Penyebabnya!

- 13 November 2020, 13:50 WIB
ILUSTRASI
ILUSTRASI /Pixabay

 

 

Cianjurpedia.com - Menjadi seorang ibu baru memang bahagia, karena akhirnya bisa memeluk langsung si kecil setelah 9 bulan ia berada dalam kandungan. Namun, di balik kebahagiaan itu juga terselip banyak kecemasan dan kekhawatiran. Sebagai seorang ibu baru tentunya masih belum berpengalaman dan jika ada hal yang berbeda dari kebiasaan anaknya, tentu akan membuat ibu panik.

Salah satunya, saat warna dan tekstur feses si bayi tiba-tiba berubah, berbeda dari biasanya. Walaupun sebenarnya perubahan warna pada feses bayi wajar terjadi selama proses tumbuh kembangnya.

Namun, ada kalanya perubahan warna dan konsistensi feses bisa jadi petunjuk dari suatu kondisi yang sedang dialami bayi. Jadi, saat Ibu melihat feses pada popok bayi berwarna hijau, jangan langsung panik. Ketahui dulu apa penyebabnya, seperti:

Baca Juga: Cara Enak Minum Segelas Sayuran Hijau  

 

  • Pengaruh ASI

    Warna hijau pada feses bayi bisa terjadi karena bayi tidak menyusui dengan benar. Baik dari segi pelekatan, maupun waktunya yang terlalu singkat di satu payudara dan sudah pindah ke payudara lainnya. Sehingga, bayi terlalu banyak mengonsumsi ASI rendah kalori (ASI foremilk) atau terlalu sedikit menerima ASI tinggi lemak (ASI hindmilk).

    Foremilk adalah ASI encer yang pertama kali keluar saat Ibu menyusui, sedangkan hindmilk adalah ASI yang lebih kental dan muncul pada akhir proses ibu menyusui. Oleh sebab itu, saat proses menyusui pastikan si bayi mendapatkan keduanya, yaitu dengan cara biarkan si Kecil menyusu pada satu sisi payudara lebih lama agar mendapatkan lemak susu yang lebih tinggi. Dan pindah ke payudara sisi lainnya jika dirasa sudah kosong.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Pemilu di Daerah

x