Banjir Genangi Puluhan Titik di Jabodetabek, LAPAN: Hujan Lebat Berpotensi Terjadi Lagi Besok

20 Februari 2021, 13:40 WIB
Banjir di Perumahan Ciledug Indah Kota Tangerang, Sabtu, 20 Februari 2021. /Dokumentasi Warga



Cianjurpedia.com - Hujan deras terus mengguyur Kota Jakarta sejak Jumat 19 Februari 2021, sehingga bencana banjir menggenangi puluhan titik di wilayah Jabodetabek hari ini, Sabtu 20 Februari 2021. Adapun ketinggian banjir di Jakarta ini bervariasi.

Berdasarkan laporan dari TMC Polda Metro Jaya, banjir yang paling parah berlokasi di Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur. Diketahui, air banjir masuk ke rumah warga sampai dua meter.

Selain karena intensitas hujan yang deras, banjir Jakarta juga terjadi akibat luapan air sungai.

Baca Juga: Perumahan Gading Bekasi Terendam Banjir

Salah satu air sungai yang meluap yaitu kali Sunter. Alhasil sejumlah daerah di bantaran kali Sunter terkena banjir.

Seperti, banjir terjadi di RW 3 dan RW 4 Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur. Ratusan rumah warga terendam banjir dengan ketinggian 1 meter hingga 2 meter.

Berikut rangkuman titik banjir di kawasan Jakarta dan sekitarnya dari TMC Polda Metro Jaya hingga Sabtu siang pukul 12.15 WIB dari sejumlah pengamatan. 

Baca Juga: Kim Kardashian Resmi Gugat Cerai Kanye West

  1. Banjir di RW 3 dan RW 4 Cipinang Melayu, Jakarta Timur. Air banjir masuk rumah warga 1-2 meter.
  2. Banjir di Komplek Pemda Jati Asih.
  3. Banjir di Villa Mutiara Serpong, Tangerang.
  4. Banjir di Jalan Kp Tengah, Pasar Rebo, Jakarta Timur.
  5. Banjir di Perumahan Puri Kartika Lama, Ciledug, Tangerang.
  6. Banjir di Komplek Maharta, Ciledug.
  7. Banjir di Ruas Tol Wiyoto Wiyono, Tol Simpang Cawang arah Tanjung Priok.
  8. Banjir di Pondok Maharta,Jalan Kakaktua Raya, Pondok Kacang Timur, Pondok Aren.
  9. Banjir di Puri Gading Utara Raya, Bekasi.
  10. Banjir di Perumahan Mutiara Gading Timur, Kota Bekasi dengan ketinggian air 100-150 sentimeter.
  11. Banjir di Perumahan Mustika Park Place. Seluruh akses jalan perumahan terendam banjir hingga menyebabkan listrik padam.
  12. Banjir di Komplek Huma Akasia, Bekasi.
  13. Banjir di Jalan Raya Munjul arah Cibubur.
  14. Banjir di Jalan Sarbini 3, Makassar, Jakarta Timur.
  15. Banjir di Jalan Inpres V, Kelurahan Gaga, Tangerang.
  16. Banjir di Stasiun Pondok Ranji, Kebayoran Lama.
  17. Banjir di Perumahan Karawaci Residence.
  18. Banjir di Pinang Griya Permai, Ciledug.
  19. Banjir di Jatipadang 3, Pasar Minggu.
  20. Banjir di KM 8 Tol Jakarta-Serpong.
  21. Banjir di Komplek Puri Beta, Joglo, Jakarta Barat.
  22. Banjir di Perum Taman Cibodas, Tangerang.
  23. Banjir di Komplek Taman Permata Indah, Penjaringan.
  24. Banjir di Kelurahan Ragunan, Jakarta Selatan.
  25. Banjir di Jalan Mawar 4, Taman Cibodas, Tangerang.
  26. Banjir di Blok F daerah Binong, Curug, Tangerang.
  27. Banjir di Jalan Kemang Selatan IV, Jakarta Selatan.

Banjir di Jakarta berpotensi meluas. Alasannya, hujan kembali turun pada pukul 09.30 WIB. 

Baca Juga: Jadwal Acara TV Hari ini di SCTV, Sabtu 20 Februari 2021.

Sebelumnya, Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) memprediksi hujan lebat pada dini hari di wilayah DKI Jakarta itu berpotensi terjadi lagi pada 21 Februari 2021.

Selain di Jakarta, prediksi cuaca tersebut berlaku juga di Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi hingga Karawang.

"Diperkirakan intensitas > 10 mm/jam terjadi dalam durasi sekitar 3-4 jam pada 20 dan 21 Februari 2021," demikian informasi dari LAPAN yang dikutip dari Twitter @BPBDDKIJakarta, Sabtu 20 Februari 2021.***

Editor: Sutrisno

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler