Link Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2024 Bersama Pemprov Banten Sudah Dibuka, Segera Daftar Sebelum Habis

10 Maret 2024, 05:32 WIB
Foto ilustrasi. Link Pendaftaran Mudik Gratis Lebaran 2024 Bersama Pemprov Banten Sudah Dibuka, Segera Daftar Sebelum Kuota Habis. /Antara Foto/Asep Fathulrahman

Cianjurpedia.com – Pendaftaran online Mudik Gratis Lebaran 2024 bersama Pemerintah Provinsi Banten melalui Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Banten dibuka nanti malam tanggal 10 Maret 2024 pukul 00.00 WIB melalui laman jawaramudik.bantenprov.go.id.

Bagi Anda yang berminat untuk mengikuti program Mudik Gratis Lebaran 2024 ini, dapat melakukan pendaftaran sampai dengan hari Jumat 22 Maret 2024 atau sampai dengan kuota habis. Setelah melakukan pendaftaran, Anda diharuskan melakukan verifikasi pada tanggal 23-24 Maret 2024.

Sebanyak sembilan kabupaten/kota di Pulau Jawa dan Sumatera yang menjadi tujuan Mudik Gratis Lebaran 2024 ini, yang meliputi Kota Palembang (90 orang) di Provinsi Sumatera Selatan, Kota Tasikmalaya (90 orang), Kota Cirebon (90 orang), dan Kabupaten Garut (90 orang) di Provinsi Jawa Barat.

Kemudian Kabupaten Banyumas (Purwokerto, 90 orang), Kota Brebes (90 orang), Kota Semarang (90 orang), Kota Surakarta (Solo, 180 orang) di Provinsi Jawa Tengah serta Kota Yogyakarta (180 orang) di Provinsi DI Yogyakarta.

Baca Juga: Link Pendaftaran Mudik Lebaran Gratis 2024 dengan Bus Bareng Pemprov Jateng Dibuka Hari Ini Mulai Jam 9 Pagi

Selain itu, pada tahun ini Pemprov Banten pun memfasilitasi warganya yang merantau di beberapa daerah untuk pulang ke kampung halamannya di Provinsi Banten, gratis tanpa dipungut biaya. Bagi Anda yang berada di Provinsi DKI Jakarta dapat mengikuti program mudik gratis ini dengan kuota sebanyak 450 orang dengan keberangkatan dari Kalideres dan Tanjung Priok, asalkan memiliki KTP atau lahir di Provinsi Banten.

Selanjutnya warga Banten di Kota Bogor dan Kota Bandung, Jawa Barat, serta Kota Yogyakarta, DI Yogyakarta, pun dapat mengikuti program tersebut dengan kuota masing-masing kota sebanyak 90 orang.

Adapun persyaratan yang harus dipenuhi oleh calon peserta mudik gratis ini di antaranya:

1.Memiliki KTP dan Kartu Keluarga (KK) dengan domisili wilayah Provinsi Banten bagi pemudik yang akan keluar dari Provinsi Banten

2.Memiliki KTP berdomisili Provinsi Banten atau lahir di Banten bagi peserta yang akan mudik menuju Provinsi Banten

3.Satu orang pemudik hanya dapat melakukan pendaftaran sebanyak satu kali

4.Mengisi form daftar peserta pemudik dan mengunggah dokumen KTP elektronik, KK, dan swafoto pendaftar pada aplikasi yang sudah disediakan

Baca Juga: Jadwal Tayang Drakor On Going Hari Minggu 10 Maret 2024, Jangan Lewatkan Episode Terakhir Goryeo Khitan War

5.Peserta mudik dalam satu keluarga maksimal empat orang

6.Peserta wajib hadir paling lambat 1 jam sebelum keberangkatan.

Untuk informasi lebih lanjut, para peserta dapat mengirimkan pesan WhatsApp melalui nomor 085210808700.

Rencananya waktu pelaksanaan mudik gratis ini akan dilaksanakan pada tanggal 6 April 2024 dengan titik keberangkatan dari Provinsi Banten keluar Provinsi Banten berlokasi di halaman Masjid Raya Al Bantani KP3B, Palima-Kota Serang. Sementara itu, titik kumpul keberangkatan mudik gratis dari luar Provinsi Banten dengan tujuan Provinsi Banten diselenggarakan di masing-masing tempat yang sudah ditentukan. 

Demikian informasi yang dapat dihimpun oleh Cianjurpedia. Semoga bermanfaat!***

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Sumber: bantenprov.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler