Masih Mencari Rumah Bersubsidi? Cek Tiga Aplikasi Daring Berikut Ini

- 25 Februari 2021, 15:57 WIB
Kemen PUPR menyiapkan tiga aplikasi online bagi MBR yang membutuhkan informasi tentang rumah bersubsidi
Kemen PUPR menyiapkan tiga aplikasi online bagi MBR yang membutuhkan informasi tentang rumah bersubsidi /indonesia.go.id/Bismo Agung/

Cianjurpedia.com – Rumah murah bersubsidi masih menjadi pilihan bagi mayoritas masyarakat di Indonesia. Tidak heran jika menurut data yang ada kebutuhan masyarakat terhadap rumah dengan harga terjangkau ini terus meningkat setiap tahunnya.

Dalam rangka memudahkan masyarakat untuk memperoleh informasi terkait rumah bersubsidi, pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyiapkan tiga aplikasi daring yang mudah diakses.

Dalam situs tersebut masyarakat bisa langsung mengecek informasi tentang rumah subsidi, mulai dari lokasi, harga, pengembang, hingga transaksi pembeliannya.

 Baca Juga: Erick Thohir Sebut Program Vaksinasi Mandiri untuk Swasta Membutuhkan 7,5 juta Dosis Vaksin Covid-19

Pertama, melalui situs https://rumahsubsidi.pu.go.id/ yang merupakan laman resmi milik Kementerian PUPR.

Kedua, melalui situs Sistem Informasi Kumpulan Pengembang (SiKumbang) https://sikumbang.ppdpp.id/.  Laman ini dikelola Pusat Pengelolaan Dana Pembiayaan Perumahan (PPDPP) Kementerian PUPR.

Ketiga, melalui aplikasi Sistem Informasi KPR Subsidi Perumahan (Sikasep) yang terlebih dulu harus diunduh di aplikasi playstore.

Baca Juga: Anang Hermansyah Ceritakan Kondisi Ashanty yang Sempat Drop Hingga Ucapkan ‘Aku Udah Ga Kuat Mas’

Dikutip dari laman Indonesia.go.id, berikut ini cara mengakses ketiga sarana tersebut:

Halaman:

Editor: Sutrisno

Sumber: Indonesia.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x