Kini Bayar Tiket KRL Commuterline Yogyakarta - Solo dan Kereta Prameks Bisa Pakai Gojek, Ini Caranya

- 27 Februari 2023, 09:52 WIB
ilustrasi tiket. Kini Bayar Tiket KRL Commuterline Yogyakarta - Solo dan Kereta Prameks Bisa Pakai Gojek, Ini Caranya
ilustrasi tiket. Kini Bayar Tiket KRL Commuterline Yogyakarta - Solo dan Kereta Prameks Bisa Pakai Gojek, Ini Caranya /Kaboompics .com/pexels.com/@kaboompics

 

Cianjurpedia.com - Kabar gembira bagi para pengguna KRL Commuterline Yogyakarta - Solo PP dan Kereta Api Lokal Prambanan Ekspres (Prameks) Yogyakarta - Kutuarjo PP. Kini metode pembayaran tiket kereta commuter menggunakan aplikasi Gojek sudah dapat digunakan.

KAI Commuter dan GoTo telah melakukan kerja sama terkait integrasi pembayaran tiket KRL Commuterline Yogyakarta - Solo PP dan Kereta Api Lokal Prambanan Ekspres (Prameks) Yogyakarta - Kutoarjo PP.

Launching kerja sama ini diresmikan secara simbolis oleh Direktur Utama KAI Commuter, Direktur Utama GoTo, KGPAA Mangkunegara X, dan Sekda Pemprov Jawa Tengah di Pura Mangkunegaran, Solo pada Kamis, 23 Februari 2023 lalu.

Fitur GoTransit pada aplikasi Gojek, kini resmi menjadi salah satu pilihan pembayaran tiket bagi pengguna KRL Commuterline dan Prameks di Wilayah Daop 6 Yogyakarta.

Baca Juga: Bayar KRL Commuterline Tidak Bisa Pakai LinkAja Per 16 Januari, Pecinta Cardless Bisa Pakai Gojek, Ini Caranya

Diharapkan dengan kerja sama ini, masyarakat dan wisatawan yang berada di Solo, Yogyakarta, dan sekitarnya dapat lebih sering menggunakan transportasi publik khususnya kereta commuter. Sehingga dapat terbebas dari kemacetan dan lebih efisien dalam penggunaan waktu, serta harga tiket yang lebih terjangkau.

Rute KRL Commuterline Yogyakarta - Solo PP adalah Yogyakarta, Lempuyangan, Maguwo, Brambanan, Srowot, Klaten, Ceper, Delanggu, Gawok, Purwosari, Solo Balapan, Solo Jebres, dan Palur pulang pergi.

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: KAI Commuter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x