10 Hari Lagi Pemilu 2024, Kemenkominfo Imbau Masyarakat Untuk Stop Hoax dan Tidak Golput!

- 4 Februari 2024, 09:50 WIB
Ilustrasi Pemilu 2024. Kemenkominfo ingatkan untuk stop hoax dan tidak golput.
Ilustrasi Pemilu 2024. Kemenkominfo ingatkan untuk stop hoax dan tidak golput. /kpu.go.id

 

Cianjurpedia.com - Pemilihan Umum (Pemilu 2024) akan berlangsung dalam beberapa hari lagi, tepatnya pada Rabu, 14 Februari 2024. Pemerintah terus mengimbau masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya.

Hal tersebut juga dilakukan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) yang terus menggencarkan kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) Damai kepada generasi muda. 

Melalui akun Instagram @kemenkominfo, Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi mengimbau kepada seluruh komponen bangsa untuk ikut berpartisipasi menghadirkan Pemilu 2024 damai dan beradab.

Terlebih di era yang modern ini, dimana banyak generasi muda yang menggunakan media sosial sebagai sarana untuk mengeluarkan pendapat. Namun sayangnya, masih ditemukan disinformasi, hoax, fitnah dan ujaran kebencian yang dapat mengganggu pelaksanaan Pemilu 2024.

Oleh sebab itu, Budi Arie mengingatkan pentingnya kolaborasi lintas stakeholder pengelola platform digital untuk menekan penyebaran konten negatif seperti disinformasi, hoax, fitnah, dan ujaran kebencian selama momentum Pemilu 2024.

Baca Juga: UU Pemilu Perbolehkan Presiden Ikut Kampanye Asal Tidak Gunakan Fasilitas Jabatan dan Jalani Cuti

"Kami berkomitmen untuk menjaga keberlangsungan demokrasi, mengedepankan informasi fakta, menolak politik identitas dan SARA. Bertekad menjaga kedaulatan dan persatuan bangsa di atas segala perbedaan," ungkap Budi Arie saat hadir di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, seperti dikutip dari PMJ News pada hari ini, Minggu 4 Februari 2024.

Pada kesempatan yang sama, Budi mengimbau masyarakat khususnya pemilih pemula untuk bijak menggunakan media sosial. Pasalnya, konten di media sosial bisa menjadi pemicu kerawanan dalam kesuksesan Pemilu 2024.

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Kemenkominfo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah