7 K-Drama Hits yang Dibintangi Ji Chang Wook Sebelum If You Wish Upon Me, Penggemar Wajib Nonton!

29 September 2022, 15:57 WIB
7 K-Drama Hits yang Dibintangi Ji Chang Wook Sebelum If You Wish Upon Me, Penggemar Wajib Nonton! /Dok. Soompi

Cianjurpedia.com – Ji Chang Wook merupakan salah satu aktor papan atas di Korea Selatan. Ia memulai karir aktingnya melalui sebuah peran kecil pada K-drama tahun 2008 yang berjudul “You Stole My Heart”.

Setelah kurang lebih 14 tahun berkarir, banyak K-drama berbagai genre yang telah Ji Chang Wook bintangi, mulai dari sageuk, fantasi, hingga office romance. Dan episode terakhir dari drama terbarunya yang berjudul “If You Wish Upon Me”, pun akan ditayangkan malam ini Kamis 29 September 2022.

Kali ini Cianjurpedia akan merangkum tujuh K-drama wajib tonton bagi penggemar fanatik Ji Chang Wook, yang dikutip dari Soompi :

Baca Juga: Aktor Ji Chang Wook Akan Gelar Fan Meeting di Jakarta pada Bulan Desember 2022

1.”Empress Ki”

Melalui k-drama yang bergenre sageuk ini, Ji Chang Wook melakukan terobosan dalam karirnya dengan memerankan kaisar dari Dinasti Yuan, Ta Hwan.

Beradu akting dengan Ha Ji Won (Permaisuri Ki), ia berhasil memerankan seorang kaisar dengan karakter yang kompleks. Ta Hwan merupakan orang yang bersemangat dan spotan, tetapi di sisi lain ia juga memiliki sifat seperti anak kecil.

Karena keberhasilannya memerankan karakter yang kompleks tersebut, maka tak salah jika "Empress Ki" ini menjadi salah satu K-drama Ji Chang Wook yang tak terlupakan.

Baca Juga: 13 K-Drama Populer yang Dibintangi Park Min Young, Berbagai Genre Mulai dari Sageuk Hingga Office Romance

2.”Healer”

Aktor kelahiran tahun 1987 ini, berperan sebagai pesuruh ilegal yang bernama Seo Jung Hu, yang berusaha mengungkapkan kebenaran di masa lalu.

Kemudian ia pun bertemu dengan seorang reporter bernama Chae Young Shin (Park Min Young) dan jurnalis Kim Mun Ho (Yoo Ji Tae) yang sedang menyelidiki kasus pembunuhan yang terjadi pada 1992 silam.

Jung Hu pun berulang kali melindungi Young Shin dari bahaya dan jatuh cinta padanya. Dan seiring berjalannya waktu, mereka menghadapi masa lalu mereka yang kelam bersama.

Dari penyendiri yang eksentrik hingga pahlawan dalam kisahnya sendiri, Ji Chang Wook memainkan peran ini dengan sempurna!

Baca Juga: 7 K-Drama yang Harus Ditonton oleh Penggemar Cha Eun Woo, yang Terbaru Ada True Beauty

3.”The K2”

Pecinta K-drama genre action pasti akan menyukai aksi Ji Chang Wook yang memerankan Kim Je Ha, seorang tentara bayaran yang menjadi pengawal yang disewa oleh istri calon presiden Choi Yoo Jin (Song Yoon Ah) untuk membalas dendam pada politisi lain atas kematian mantan kekasihnya. 

Pekerjaan tersebut menyebabkan Je Ha bertemu dengan Anna (YoonA Girls'Generation), putri rahasia dari suami Yoo Jin.

Karena berbagai kejadian yang menimpa mereka, hubungan antara Je Ha dan Anna semakin dekat. 

Terperangkap dalam jaringan politik yang kompleks dan perhatiannya yang terbagi antara cinta dan balas dendam, Je Ha berjuang untuk melindungi Anna dari ibu tirinya dan saingan politik ayahnya, sambil menjalankan rencananya sendiri saat keduanya jatuh cinta lebih dalam.

Ji Chang Wook pun tampil memukau dalam K-drama yang tayang pada tahun 2016 ini.

Baca Juga: Pemeran Love in the Moonlight, Itaewon Class, dan The Sound of Magic Bergabung dengan Variety Show Youth MT

4.”Suspicious Partner”

K-drama bergenre komedi romantis yang tayang tahun 2017 ini, diakui sebagai salah satu drama terbaik Ji Chang Wook.

Ia berperan sebagai jaksa yang canggung dan penyendiri, Noh Ji Wook, yang membela peserta magangnya, Eun Bong Hee (Nam Ji Hyun), di pengadilan setelah dituduh melakukan pembunuhan.

Setelah kejadian itu dan mereka pun terpisah, Ji Wook memutuskan untuk beralih menjadi pengacara. 

Namun, akhirnya mereka bekerja sama lagi dan saling jatuh cinta, setelah sebelumnya mereka mencoba untuk menyangkal perasaan tersebut.

Kepribadian Ji Wook dan Bong Hee yang berlawanan membuat K-drama ini menjadi sebuah tontonan yang sangat menyenangkan, ditambah taburan misteri pembunuhan menyebabkan segalanya tegang dan mengasyikkan.

Baca Juga: Na In Woo Mendapat Tawaran Peran Detektif Polisi untuk Drama Waiting For You For A Long Time

5.”Melting Me Softly”

Pada k-drama yang tayang tahun 2019 ini, Ji Chang Wook berperan sebagai Producing Director (PD) Ma Dong Cha yang berusaha untuk meningkatkan rating variety shows yang dibuatnya.

Ia bekerja sama dengan Go Mi Ran (Won Jin Ah), yang secara sukarela turut serta menjadi bagian dari proyek tidur kriogenik 1999 dengan cara membekukan subjeknya selama 24 jam.

Namun, karena beberapa konspirasi rahasia, para peserta akhirnya terbangun 20 tahun kemudian, dan menemukan diri mereka di dunia yang sama sekali berbeda.

Karena perubahan yang cukup drastis, baik perubahan orang-orang di sekitar mereka maupun perubahan kondisi tubuh yang mengharuskan mereka menjaga suhu tubuh agar tetap rendah, Dong Chan dan Mi Ran hanya dapat menceritakan penderitaan mereka satu sama lain.

Hubungan mereka yang awalnya merupakan orang asing kemudian berkembang menjadi hubungan romantis, menyebabkan K-drama ini menjadi salah satu tontonan yang menyenangkan.

Baca Juga: 10 K-Drama yang Dibintangi Son Ye Jin Sejak Tahun 2001, Pernah Adu Akting Bareng Lee Min Ho di Personal Taste

6.”Backstreet Rookie”

Dalam drama slice of life ini, Ji Chang Wook berperan sebagai pegawai toserba bernama Choi Dae Hyun yang berjuang sendirian untuk menjaga bisnis keluarga tetap bertahan.

Dae Hyun dengan enggan mempekerjakan Jung Saet Byul (Kim Yoo Jung), yang awalnya dia yakini sebagai mantan anak nakal, sebagai pekerja paruh waktu di toko miliknya.

Dengan Ji Chang Wook yang sering memerankan karakter yang lebih misterius atau berprestasi tinggi, rasanya menyegarkan melihatnya berperan sebagai underdog untuk kali ini.

Sepanjang “Backstreet Rookie,” Dae Hyun dan Saet Byul melewati berbagai tantangan bersama mulai dari menghadapi kemiskinan dan ejekan sosial hingga penipuan serta intimidasi.

Namun, setiap kali mereka melindungi satu sama lain dan orang-orang yang mereka cintai, perasaan cinta di antara mereka pun tumbuh lebih dalam.

Baca Juga: Enam Drama Korea Bertema Noona Romance yang Dijamin Bikin Dugeun Dugeun, Ada Pasangan Son Ye Jin-Jung Hae In

7.”The Sound of Magic”

“The Sound of Magic” merupakan drama fantasi musikal dengan Ji Chang Wook yang berperan sebagai pesulap misterius bernama Rieul.

Rieul mulai mengajarkan sihir kepada siswa sekolah menengah yang skeptis Yoon Ah Yi (Choi Sung Eun) dan Na Il Deung (Hwang In Yeop).

Sebuah kisah mengharukan tentang bagaimana menggapai harapan dan menginspirasi kita untuk percaya akan keajaiban bahkan dalam menghadapi masalah hidup.

Rieul tidak seperti peran lain yang dimainkan oleh Ji Chang Wook, perannya sebagai pesulap eksentrik ini wajib ditonton oleh penggemar dari aktor kelahiran Anyang, Korea Selatan, tersebut.

Baca Juga: 7 K-Drama dan K-Movie yang Dibintangi Lee Junho, Terakhir The Red Sleeve

Demikian daftar 7 K-drama hits yang dibintangi Ji Chang Wook. Apakah ada yang menjadi favorit Anda?***

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler