Jadwal Pra-syuting MAMA 2021 Ditunda Karena Salah Satu Staf Terkonfirmasi Positif Covid-19

- 7 Desember 2021, 22:26 WIB
Jadwal Pra-syuting MAMA 2021 Ditunda Karena Salah Satu Staf Terkonfirmasi Positif Covid-19
Jadwal Pra-syuting MAMA 2021 Ditunda Karena Salah Satu Staf Terkonfirmasi Positif Covid-19 /Tangkapan layar mama.mwave.me

 

Cianjurpedia.com - Jadwal pra-syuting untuk Mnet Music Awards 2021 (MAMA 2021) telah ditunda karena seorang anggota staf terdiagnosis positif Covid-19.

Dilansir dari Allkpop, Selasa 7 Desember 2021, Mnet mengumumkan salah satu pemeran yang bergabung dalam final 'Show Me the Money 10' telah terkonfirmasi positif Covid-19. 

Sementara, kontestan dari acara rap kompetitif dikatakan telah menerima hasil tes negatif. Oleh sebab itu, demi keselamatan semuanya maka jadwal pra-syuting MAMA 2021 pun ditunda. 

"Demi keselamatan semua orang, kami memutuskan untuk menunda jadwal pra-rekaman untuk MAMA 2021 hari ini. Di masa depan, pra-syuting dari penampilan khusus untuk peringatan 10 tahun 'Show Me the Money' akan dilakukan dan diadakan tanpa penonton," ucapnya. 

Baca Juga: Lineup Presenter MAMA 2021 Bertabur Bintang, Ada Choi Siwon, HaHa, Tiffany, Jo Jung Suk, dan lainnya

Di hari yang sama, Mnet baru saja mengumumkan jajaran presenter MAMA 2021 yang akan berlangsung pada 11 Desember 2021.

Gabee, Kwon Yool, Kim Seo Hyung, Kim Young Dae, Kim Hye Yoon, Nam Yoon Su, Noh Hong Chul, Monika, Rain, Song Joong Ki, Ahn Bo Hyun, Uhm Jung Hwa, Yeo Jin Goo, Lee Do Hyun, Lee Sun Bin, Jo Bo Ah, Jo Jung Suk, Sooyoung, Choi Siwon, Tiffany, HaHa, Han Ye Ri, dan Heo Sung Tae dikonfirmasi sebagai presenter MAMA 2021.

Jajaran musisi, aktor, penari, dan komedian yang beragam ini akan memberikan penghargaan kepada para seniman pada upacara MAMA 2021 mendatang. 

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Allkpop


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x