Disebut Langgar Aturan Kerja, Ini Klarifikasi Carlos Fortes Soal Keputusan Gabung PSIS

2 April 2022, 11:42 WIB
Klarifikasi Carlos Fortes terkait kepindahannya ke PSIS Semarang. /Instagram @carlosfortes99official/

Cianjurpedia.com – Striker yang bersinar di Liga 1 musim 2021/2022, Carlos Fortes resmi berseragam PSIS Semarang.

Kepindahannya tersebut menuai polemik, termasuk dari Manajemen Arema FC yang menilai penyerang asal Portugal itu menyalahi kontrak.

Sebelumnya diberitakan bahwa Manajemen Arema FC menyatakan kekecewaan dan menyayangkan keputusan Fortes yang dinilai menyalahi aturan kerja sama dengan tim berjuluk Singo Edan tersebut.

Baca Juga: Pindah ke PSIS Semarang, Manajemen Arema Sebut Carlos Fortes Langgar Aturan Kontrak

Pihak Arema FC menyebut dalam kontrak kerja sama yang telah disepakati, Singo Edan masih menjalin ikatan dengan penyerang berusia 27 tahun itu hingga 30 April 2022.

Lebih lanjut, manajemen Arema mengatakan sebenarnya manajemen Arema sangat terbuka jika seandainya ada pemain yang ingin mengakhiri kontrak lebih cepat dari kesepakatan yang ada.

Akan tetapi, perlu adanya pembicaraan dengan manajemen sebelum memutus kontrak.

Menurut manajemen Arema, Carlos Fortes bisa meninggalkan Arema FC setidaknya sampai pertengahan April. Pasalnya, saat ini klub tengah menjalankan program evaluasi terhadap kinerja keseluruhan anggota tim.

Baca Juga: Kabar Gembira Buat Bonek, Aji Santoso Dipastikan Tetap Latih Persebaya Hingga Dua Musim

Terkait hal itu, Carlos Fortes memberikan klarifikasinya melalui akun Instagram miliknya.

Ia menyatakan bahwa Arema tidak pernah menghubungi dan membahas pembaruan kontrak. 

"Klarifikasi, 1. Arema tidak pernah mengubungi saya secara langsung untuk memperbaharui kontrak saya," tulis Carlos Fortes dalam akun Instagram pribadinya.

Selain itu, Fortes juga mengaku tetap mengacu pada peraturan FIFA yang memperbolehkan pemain sepak bola untuk melakukan negosiasi dengan tim baru dan menandatangani kontrak dalam 3 bulan terakhir.

"Dalam tiga bulan terakhir kontrak, saya dapat bernegosiasi dan menandatangani (kontrak) dengan klub lain," tulis Fortes.

Baca Juga: Gagal Juara, Bos Arema, Juragan 99 Penasaran Angkat Trofi dan Ingin Benahi Singo Edan

Selain itu, Carlos Fortes mengaku bahwa seluruh jajaran manajemen arema sudah tau terkait tawaran PSIS Semarang

"Semua direktur, presiden, dan pemilik klub diberitahu bahwa saya memiliki proposal dari PSIS dan mereka tidak menghubungi saya," tulis Fortes.***

Editor: Fitrah Ardiansyah

Sumber: Arema FC ANTARA Instagram @carlosfortes99oficial

Tags

Terkini

Terpopuler