Jadwal Final Thailand Open 2022, Minggu 22 Mei 2022, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Hoki/Kobayashi

22 Mei 2022, 01:06 WIB
Jadwal Final Thailand Open 2022, Minggu 22 Mei 2022, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Hoki/Kobayashi /Tangkapan layar SPOTV

 

Cianjurpedia.com - Jadwal final Thailand Open 2022 yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok, Thailand, pada Minggu 22 Mei 2022, dimulai pukul 12.00 WIB. 

Hanya tersisa satu wakil Indonesia yang akan bertanding di laga final Thailand Open 2022 hari ini, yaitu Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. 

Di babak final Thailand Open 2022 ini Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan bertemu dengan unggulan ketiga asal Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi. 

Ini merupakan pertemuan keempat di antara keduanya. Terakhir bertemu di perempat final French Open 2021, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menang untuk kedua kalinya dengan skor 23-21, 21-18.

Baca Juga: Jadwal SEA Games 2022 Bulutangkis, Minggu 22 Mei 2022, All Indonesia Final Pramudya/Yeremia vs Leo/Daniel

Berikut adalah jadwal Timnas Indonesia di babak final Thailand Open 2022 pada Minggu 22 Mei 2022 yang dikutip dari laman BWF:

Court 1 

  1. Nami Matsuyama [6]/Chiharu Shida (Jepang) vs Mayu Matsumoto [5]/Wakana Nagahara (Jepang)
  2. Tai Tzu Ying [1] (China Taipei) vs Chen Yu Fei [3] (China)
  3. Li Shi Feng (China) vs Lee Zii Jia [6] (Malaysia)
  4. Takuro Hoki [3]/Yugo Kobayashi (Jepang) vs Fajar Alfian [5]/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)
  5. Dechapol Puavaranukroh [1]/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) vs Zheng Si Wei [2]/Huang Ya Qiong (China) 

Baca Juga: Hasil SEA Games 2022 Bulutangkis, All Indonesia Final Ganda Putra, 4 Wakil Lainnya Sumbang Perunggu

Sebagai informasi, Indonesia sendiri terakhir kali meraih gelar juara di Thailand Open melalui Greysia Polii/Apriyani Rahayu pada tahun 2021.

Saat itu, Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil mengalahkan Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dengan skor 21-15, 21-12.

Untuk pertandingan babak semifinal Thailand Open 2022 hari ini akan disiarkan secara langsung di iNews

Sementara itu, untuk melihat live score turnamen Thailand Open 2022 bisa dilihat di laman resmi BWF atau Tournament Software, KLIK DISINI!***

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: BWF

Tags

Terkini

Terpopuler