Argentina Berkabung Tiga Hari, Fans Maradona Berkerumun di Sejumlah Ruas Jalan

- 26 November 2020, 08:50 WIB

Cianjurpedia.com – Presiden Argentina Alberto Fernadez menetapkan tiga hari masa berkabung menyusul meninggalnya legenda sepak bola Argentina, Diego Maradona pada Rabu (25/11/2020) waktu setempat.

Dikutip dari Antara, sejumlah supporter berkumpul di sejumlah ruas jalan di Buenos Aires, bahkan sejumlah karangan bunga ditaruh didekat markas bekas klub Maradona bermain, Buenos Aires.

Sebagian penggemar bahkan berkerumun di San Adres dekat rumah Maradona dan juga di kota La Plata tempat sang legenda menghabiskan waktunya sebagai direktur Teknis Klub Gimnasia Esgrima.

Baca Juga: Luhut Gantikan Prabowo Setelah Dijadikan Tersangka Oleh KPK

Sebagai salah satu pesepakbola terhebat sepanjang masa, Maradona dipuja-puja oleh penggemar di Argentina. Bahkan Maradona dijuluki El Dios atau Tuhan oleh penggemarnya.

“Diego adalah yang terbaik disini, selamanya. Saya bertemu istri pada 1986 ketika Diego mencetak gol tangan Tuhan-nya” ujar Jose Luis Shokiva, warga Buenos Aires, merujuk pada gol Maradona ke gawang Inggris pada Piala Dunia 1986 di Meksiko.

Baca Juga: Perjalanan Karir Sepakbola Maradona Sang Legenda Bola

Saya sangat sedih, ia mewarnai masa kecil saya hingga dewasa”, kata Mariela Barg, seorang pengacara di Buenos Aires.

Baca Juga: Maradona Sang legenda Bola Meninggal Dunia

Ia begitu lekat dengan sesuatu yang amat identic dengan Argentina, sepak bola dan kini telah pergi,’ ujarnya.***

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x