Perjuangan Terakhir Tim Indonesia, Ginting Coba Lebih Fokus dalam Merebut Medali Perunggu di Olimpiade Tokyo

- 2 Agustus 2021, 16:01 WIB
Anthony Ginting vs Kevin Cordon, babak perebutan medali perunggu bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020.
Anthony Ginting vs Kevin Cordon, babak perebutan medali perunggu bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020. /Tangkapan layar/Vidio



Cianjurpedia.com -  Perjuangan tim Indonesia dalam cabang olahraga bulutangkis di Olimpiade Tokyo 2020 belum berakhir. Perwakilan dari tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting masih harus berjuang untuk merebut medali perunggu pada Senin, 2 Agustus 2020, pukul 18.00 WIB. 

Sebelumnya, dalam pertandingan Minggu 1 Agustus 2021, Anthony Sinisuka Ginting gagal menuju laga pamungkas. 

Ginting harus mengakui kekalahannya usai melawan Chen Long dari Cina, dengan skor skor 16-21, 11-21.

Lewat permainan sepanjang 56 menit, Ginting telah mengeluarkan seluruh kemampuan yang ia miliki untuk melawannya.

Baca Juga: Greysia/Apriyani Sabet Medali Emas Olimpiade, Tantowi Ahmad : Congratulations Greys Apri Welcome To The Club

Sayangnya, ia belum bisa menundukkan pebulutangkis yang sudah mengantongi medali emas Olimpiade Rio 2016 dan medali perunggu London 2012 itu. 

Kendati demikian, Ginting masih berkesempatan meraih medali perunggu dalam melawan Kevin Cordon dari Guatemala dalam pertandingan hari ini. 

Sebagai persiapan, pebulutangkis asal Cimahi ini bertekad akan tampil maksimal saat melawan Kevin Cordon. Dalam persiapannya, Ginting mencoba lebih fokus dan rileks. 

"Saya akan mencoba lebih fokus dan menikmati pertandingan karena besok adalah pertandingan terakhir," ucap Ginting, dilansir dari NOC Indonesia. 

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x