Debut di Indonesia Masters 2022, Apriyani/Fadia Raih Runner Up Usai Gagal Tembus Tembok China

- 12 Juni 2022, 17:00 WIB
Hasil Indonesia Masters 2022, Tak Berhasil Tembus Tembok China, Apriyani dan Fadia Harus Puas Jadi Runner Up!
Hasil Indonesia Masters 2022, Tak Berhasil Tembus Tembok China, Apriyani dan Fadia Harus Puas Jadi Runner Up! /Twitter @INABadminton

 

Cianjuredia.com - Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti belum berhasil raih gelar juara pertamanya di ajang Indonesia Masters 2022.

Berlaga di Istora, Senayan, Jakarta, hari ini, Minggu 12 Juni 2022, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dihadang oleh pasangan China, Chen Qing Chen/Jia Yi Fan pada babak final  Indonesia Masters 2022.

Pasangan ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang perdana turun di turnamen level BWF Super 500 ini harus puas dengan gelar runner up. 

Memasuki set pertama, Apriyani/Fadia bermain dengan baik dan bisa mengimbangi unggulan pertama ganda putri China. 

Bahkan di menit awal, Apriyani/Fadia sempat memimpin jalannya permainan dengan skor 5-2. Namun, keunggulan tersebut tak berlangsung lama. Chen Qing Chen/Jia Yi Fan menyalip Apriyani/Fadia hingga skor 14-11.

Baca Juga: Jadwal Final Indonesia Masters 2022, Fajar/Rian dan Apriyani/Fadia Akan Berhadapan dengan Wakil China

Sayang di set kedua, Apriyani/Fadia sulit untuk menembus pertahanan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan dan tertinggal cukup jauh 5-10.

Apriyani/Fadia mulai tertekan sehingga banyak kesalahan yang membuatnya sulit untuk mengejar ketertinggalan. 

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x