Hasil Pertandingan Volleyball Nations League (VNL) 2022 : Amerika Serikat dan Perancis Lolos Perempat Final

- 7 Juli 2022, 16:16 WIB
Hasil Pertandingan Volleyball Nations League (VNL) 2022 : Amerika Serikat dan Perancis Lolos Perempat Final
Hasil Pertandingan Volleyball Nations League (VNL) 2022 : Amerika Serikat dan Perancis Lolos Perempat Final /Instagram @tjdefalco

Cianjurpedia.com – Berikut hasil pertandingan Volleyball Nations League (VNL) 2022 minggu ketiga grup putra pada hari Kamis, 7 Juli 2022 hingga siang hari WIB, tim Amerikat mematikan lolos ke partai perempat final usai menumbangkan Perancis dengan kemenangan dramatis 3-2.

Amerika Serikat dan Prancis menjadi tim ketiga dan keempat meraih tiket perempat final Volleyball Nations League 2022 putra mengikuti tuan rumah Italia dan Polandia.

Amerika Serikat ini merupakan pertemuan kedua melawan Prancis dalam pertandingan mereka di Osaka pada hari Kamis melalui kemenangan dramatis dengan skor 3-2 (15-25, 25-22, 22-25, 25-14, 15-8)

Selain itu hasil ini merupakan kemenangan kedelapan Aaron Russel dalam 10 pertandingan sejak dimulainya kompetisi VNL sekaligus menempatkan mereka di puncak klasemen saat ini dengan 22 poin.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Volleyball Nations League (VNL) 2022 : Nishida Sukses Raih Kemenangan Jepang Di Kandang

Di sisi Perancis hasil ini membawa ke posisi kedua, juga dengan poin yang sama 22 poin, tetapi dengan rekor menang-kalah 7-2, cukup untuk Earvin Ngapeth dan kawan-kawan melaju babak perempat final di Bologna dari tanggal 20 juli hingga 24 Juli 2022.

Pemukul luar Aaron Russell menjadi pengumpul poin terbanyak AS dengan 18 poin, termasuk tiga blok dan dua ace.

Sementara itu, dari tim Perancis Earvin Ngapeth mencetak poin tertinggi dengan 19, termasuk dua blok dan satu ace, dengan tingkat keberhasilan 57%.

Earvin Ngapeth membuka pertandingan dengan smesh dengan loncatan terbang tinggi untuk poin pertama.

Halaman:

Editor: Nugraha Ramdhani

Sumber: Volleyballworld.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x