Jadwal Final Piala Presiden 2022 Hari Ini, Sabtu 6 Agustus 2022, Jawa Tengah Dominasi Turnamen Bulutangkis Ini

- 6 Agustus 2022, 09:32 WIB
Jadwal Final Piala Presiden 2022 Hari Ini, Sabtu 6 Agustus 2022, Jawa Tengah Dominasi Turnamen Bulutangkis Ini
Jadwal Final Piala Presiden 2022 Hari Ini, Sabtu 6 Agustus 2022, Jawa Tengah Dominasi Turnamen Bulutangkis Ini /Tangkapan layar/[email protected]

 

Cianjurpedia.com - Jadwal final Piala Presiden Bulutangkis 2022 hari ini, Sabtu 6 Agustus 2022, akan dimulai pukul 10.00 WIB. 

Di Piala Presiden 2022 ini, tim Jawa Tengah mendominasi. Dari sebelas nomor yang dipertandingkan, Jawa Tengah sudah memastikan tujuh gelar untuk dibawa pulang karena pertemuan sesama wakilnya.

Tujuh gelar Piala Presiden 2022 yang dipastikan aman oleh Jawa Tengah berada di sektor tunggal anak putra, tunggal anak putri, tunggal pemula putra, ganda pemula putra, ganda pemula putri, ganda remaja putra dan ganda remaja putri.

Melansir laman PB Djarum, salah satu wakil Jawa Tengah yang melaju ke final adalah pasangan ganda pemula putra PB Djarum, Muhammad Rizki Mubarrok/Raihan Daffa Edsel. 

Keduanya akan berhadapan dengan sesama wakil Jawa Tengah, Muhammad Arya Bimasena/Revand Harianto (Jaya Raya Solo).

Baca Juga: Jadwal Acara iNews Hari Ini, Sabtu 6 Agustus 2022, Closing ASEAN Para Games, Final Piala Presiden Bulutangkis

“Rasanya senang dan bangga karena bisa masuk ke final. Nggak menyangka juga karena lawan di sini bisa dibilang tidak mudah,” kata Mubarrok.

“Kami sudah bertemu sebelumnya dengan mereka dan berhasil menang. Jadinya besok mau main yakin dan percaya diri saja. Semoga kami bisa merebut juara,” kata Edsel soal laganya di final nanti.

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: PB Djarum


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x