Head to Head Persib vs PSIS Semarang, Saatnya Pangeran Biru Untuk Bangkit Walau Tanpa Pelatih

- 13 Agustus 2022, 08:22 WIB
Head to Head Persib vs PSIS Semarang, Saatnya Pangeran Biru Untuk Bangkit Walau Tanpa Pelatih
Head to Head Persib vs PSIS Semarang, Saatnya Pangeran Biru Untuk Bangkit Walau Tanpa Pelatih /Foto: Persib/

Cianjurpedia.com –  Sesaat lagi laga pekan keempat BRI Liga 1 musim 2022- 2023 akan tersaji duel Persib Bandung vs PSIS Semarang.

Laga BRI Liga 1 hari ini Sabtu, 13 Agustus 2022 akan mempertemukan tuan rumah Persib Bandung vs PSIS Semarang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, pukul 16.00 WIB.

Laga kedua tim akan menarik terutama Persib Bandung yang belum mempunyai pelatih lagi usai Robert Alberts mengundurkan beberapa hari lalu dengan PSIS Semarang yang ingin meneruskan tren positif kemenangan mereka.

Saat ini Persib Bandung sampai laga ketiga belum meraih kemenangan satu kali pun berada di papan bawah klasemen BRI Liga 1 dengan raihan satu poin hasil dari dua kali kalah dan satu kali imbang.

Baca Juga:   Sejarah Persib 10 Agustus: Gol Tunggal Imral Usman Mampu Menahan Imbang Petrokimia Putra

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Persib Semakin Terpuruk Di Papan Bawah Usai Dibantai Borneo FC 1-4

Pada pertandingan terakhir Persib Bandung dihajar tuan rumah Borneo FC dengan skor telak 1-4 pada pekan lalu.

Sementara itu, PSIS Semarang memiliki posisi lebih baik yakni berada di urutan ke-8 dengan raihan empat poin hasil dari satu kali menang saat mengalahkan PS Barito Putera, imbang satu kali dan satu kali kalah saat melawan Arema FC.

Mengenai head to head dari empat laga pertemuan antara Persib Bandung vs PSIS Semaran, Pangeran Biru masih unggul dari tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar.

Halaman:

Editor: Nugraha Ramdhani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x