Mengenal Salar De Uyuni Bolivia “Ujung Langit Dan Bumi Bertemu”

- 17 Oktober 2020, 12:50 WIB
Salar De Uyuni fenomena alam yang menciptakan seolah-olah ujung langit dan bumi bertemu.
Salar De Uyuni fenomena alam yang menciptakan seolah-olah ujung langit dan bumi bertemu. /YouTube/Md Salahuddin

Alam memiliki keindahan yang luar bisa dan beraneka ragam. Keindahan itu ada yang karena campur tangan manusia dan ada yang terbentuk oleh fenomena alam sendiri yang proses pembentukannya bisa bertahun-tahun bahkan berabad-abad.

Salar De Uyuni di Bollivia keindahan alam yang luar biasa yang tercipta oleh proses alam selama bertahun-tahun tanpa campur tangan manusia sama sekali.

Salar De Uyuni adalah danau garam terbesar di dunia dengan luas keseluruhan 4.086 kilometer persegi. Berada di bagian Utara pengunungan Andes dengan ketinggian 3.650 meter diatas permukaan laut.

Baca Juga: Pesona Desa Butuh Nepal Van Java

Tumpukan garam yang bertemu air hujan membuat tempat ini menjadi seperti cermin raksasa, menghasilkan panorama yang istimewa. Disini bisa dilihat seolah olah ujung langit dan bumi bertemu. Panorama inilah yang membuat Solar De Uyuni Banyak dikunjungi tourist dari berbagai belahan dunia.

Berasal dari danau purba raksasa yang mengering dan menyisakan dua danau kecil yang sampai saat ini masih ada, kedua danau tersebut adalah danau Poopo dan danau Uru Uru. Pengeringan danau raksasa ini bukan karena air mengalir tapi karena proses penguapan yang terjadi bertahun tahun hingga kandungan mineral yang terkandung dalam air hujan dan air danau ini menjadi hamparan garam yang sampai ribuan kilometer persegi luasnya.

Danau garam yang digenangi air hujan menjadi cermin raksasa
Danau garam yang digenangi air hujan menjadi cermin raksasa YouTube/Md Salahuddin

Fenomena cermin raksasa inipun tidak terjadi sepanjang tahun melainkan hanya di bulan Desember hingga Februari saja. Air hujan yang turun keatas garam menyebabkan fenomena cermin raksasa. ***

 

Halaman:

Editor: Cecep Mahmud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x