KPUD Cianjur Mulai Distribusikan Logistik Pilkada

- 3 Desember 2020, 14:12 WIB
Petugas KPU sedang mempersiapkan logistik untuk didistribusikan
Petugas KPU sedang mempersiapkan logistik untuk didistribusikan /Cianjurpedia / Wawan S/

Cianjurpedia.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Cianjur hari ini mulai mendistribusikan logistik untuk Pilkada 2020 yang akan memprioritaskan 8 kecamatan wilayah Selatan Cianjur. 

Komisioner KPU Kabupaten Cianjur Divisi Teknis Penyelenggaraan, Ridwan Abdullah mengatakan, dalam pendistribusian logistik tersebut pihaknya akan memprioritaskan wilayah Selatan Cianjur mengingat kondisi geografis yang cukup jauh. 

"Kita targetkan pendistribusian logistik bisa selesai dalam empat hari. Hari ini Kita prioritaskan dulu 8 kecamatan diantaranya Kecamatan Leles, Cikadu, Cijati, Naringgul, Agrabinta, Cidaun, Sindangbarang, dan Kadupandak," ujarnya, Kamis 3 Desember 2020.

Baca Juga: 5 Artis Korea Ini Dibully Karena Hal Konyol

Menurutnya, untuk pendistribusian logistik pada hari kedua akan dilakukan ke Kecamatan Pasirkuda, Cibinong, Campakamulya, Campaka, Tanggeung, Pagelaran, Takokak, dan Sukanagara.

Untuk hari ketiga mereka akan melakukan pendistribusian logistik ke Kecamatan Haurwangi, Cikalongkulon, Sukaluyu, Sukaresmi, Mande, Bojongpicung, Cibeber, dan Ciranjang.

Sedangkan untuk hari keempat, pendistribusian dilakukan ke Kecamatan Cipanas, Pacet, Cugenang, Gekbrong, Warungkondang, Cilaku, Karangtengah, dan Cianjur.

Baca Juga: Gedung Gabungan Pegawai Republik Indonesia (GKPRI), Hasil Rancangan Soekarno

"Kita lakukan pendistribusian ini pertama Dapil (Daerah Pemilihan) dan kita ambil yang terjauh dulu supaya tidak ada keterlambatan," katanya. 

Logistik yang di distribusikan untuk Pilkada tersebut terdiri dari kotak suara dan Alat Pelindung Diri (APD). Dalam kotak suara, sejumlah formulir, surat suara, alat coblos, segel, pengikat kantong plastik, karet pengikat surat suara, sampul kertas, tinta, kabel ties dan alat bantu untuk penyandang disabilitas. 

Ridwan menyampaikan, logistik untuk Pilkada tersebut nantinya akan diserahkan ke Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) di masing-masing kecamatan. 

"Nantinya PPK yang akan mendistribusikan ke PPS dan PPS yang akan mendistribusikan ke setiap TPS," ucapnya. 

Sementara Pjs Bupati Cianjur, Dudi Sudrajat Abdurachim mengatakan, ada dua truck yang digunakan untuk mendistribusikan logistik tersebut. 

"Mobil yang satu untuk mengangkut surat suara dan alat pencoblosan, sedangkan yang satu lagi untuk mengangkut APD," ujarnya. 

Ia menambahkan untuk mengantisifasi cuaca pihaknya sudah melakukan persiapan sebelumnya dan sudah berkoordinasi dengan BPBD Cianjur.***(Wawan S)

Editor: Cecep Mahmud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah