Siap-siap! Aplikasi WhatsApp Tak Bisa Lagi Dipakai Pada Ponsel Jadul Ini di Tahun 2023

28 Desember 2022, 20:19 WIB
Ilustrasi Whatsapp. Siap-siap! Aplikasi WhatsApp Tak Bisa Lagi Dipakai Pada Ponsel Jadul Ini di Tahun 2023 /PEXELS/Anton

 

Cianjurpedia.com – Mulai tahun 2023, aplikasi WhatsApp yang biasa dipakai untuk berkirim pesan, tak bisa lagi digunakan dalam sejumlah ponsel jadul (zaman dulu) yang diperkirakan dikeluarkan sekitar 10 tahun yang lalu. 

Pada perangkat ponsel jadul, yang notabene sudah jarang digunakan oleh konsumen, aplikasi WhatsApp tak akan lagi memberikan pembaruannya per tanggal 31 Desember 2022. 

Pasalnya, pembaruan pada sebuah aplikasi perlu dilakukan guna meningkatkan dan mengimbangi perkembangan teknologi terutama dari faktor keamanannya. 

Melansir Antara, pada Rabu 28 Desember 2022, spesifikasi minimum untuk menggunakan aplikasi WhatsApp adalah pada Android 4.1 Jelly Bean dan iOS 12, sesuai dengan yang tertulis dalam laman FAQ.

Baca Juga: WhatsApp Down Jadi Trending Topic di Twitter, Netizen Keluhkan Chat yang Tak Terkirim-kirim

Disamping itu, aplikasi WhatsApp akan mengirimkan kode verifikasi melalui SMS atau panggilan telepon, sehingga SIM card pengguna harus dalam kondisi masih aktif. 

Oleh karenanya, terdapat puluhan ponsel keluaran lama yang tak dapat lagi digunakan untuk berkirim pesan menggunakan aplikasi WhatsApp akibat dari proses pembaruan ini.  

Pasalnya, ponsel keluaran lama diperkirakan memiliki teknologi yang berbeda dengan ponsel keluaran baru. Diantaranya adalah seperti pada iPhone 5 dan 5c yang pembaruan terakhir hanya bisa iOS 10.

Selain itu, pada ponsel Android merek Huawei aplikasi WhatsApp tidak bisa digunakan diantaranya pada ponsel Huawei Ascend D, Ascend D1, Ascend D2, Ascend G740, Ascend Mate, Ascend P1, dan Ascend D quad XL. 

Di samping itu, pada Lenovo A820 pun penggunaan aplikasi WhatsApp sudah tidak didukung lagi. 

Kemudian pada ponsel merek Samsung, aplikasi WhatsApp tidak bisa digunakan diantaranya pada Galaxy Ace 2, Galaxy Core, Galaxy S2, Galaxy S3 mini, Galaxy Trend II, Galaxy Trend Lite, dan Galaxy Xcover 2.

Baca Juga: Twitter Tidak Lagi Tampilkan Perangkat Asal Tweet, Netizen: Sekarang Kita Semua Sama

Lalu, sekitar 20 ponsel keluaran LG yang lama pun tidak bisa untuk berkirim pesan menggunakan WhatsApp, diantaranya LG Enact, Lucid 2, Optimus 4X HD, Optimus F3, Optimus F3Q, Optimus F5, Optimus F6, Optimus F7, Optimus L2 II, dan Optimus L3 II.

Selain model diatas, LG Optimus L3 II Dual, Optimus L4 II Dual, Optimus L5, Optimus L5 Dual, Optimus L5 II, Optimus L7, Optimus L7 II, Optimus L7 II Dual, dan Optimus Nitro HD juga tidak bisa.

Dan pada ponsel keluaran Sony yang tidak bisa lagi menggunakan aplikasi WhatsApp di tahun 2023 diantaranya Sony Xperia Arc S, Xperia miro, Xperia Neo L, Wiko Cink FIve, dan Wiko Darknight ZT.****

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler