Wow! Harga Cabai Rawit Tembus Rp78 ribu, Berikut Pantauan Harga Sembako Kota Bandung, Senin 20 Maret 2023

20 Maret 2023, 12:41 WIB
Ilustrasi cabai rawit. Wow! Harga Cabai Rawit Tembus Rp78 ribu, Berikut Pantauan Harga Sembako Kota Bandung, Senin 20 Maret 2023 /

 

Cianjurpedia.com – Harga rata-rata kebutuhan pokok atau sembako (sembilan bahan pokok) jelang bulan suci Ramadhan pada hari ini, Senin 20 Maret 2023 terpantau ada yang turun namun lebih banyak yang naik. 

 

Pantauan harga rata-rata sembako ini berdasarkan survei di lima pasar tradisional di kota Bandung, diantaranya Pasar Kiaracondong, Pasar Kosambi, Pasar Baru, Pasar Sederhana, dan Pasar Andir. 

Adapun komoditas yang mengalami kenaikan harga diantaranya telur ayam, cabai merah keriting dan cabai rawit merah yang capai harga Rp78 ribu per kilogram. Sedangkan yang mengalami penurunan harga adalah cabai merah biasa.  

Melansir Instagram @disperindag_jbr, pada Senin 20 Maret 2023, berikut rincian pantauan harga rata-rata sembako pada hari ini untuk wilayah Kota Bandung dari 5 pasar tradisional. 

Baca Juga: Viral! Kasubbag Kemensetneg Dinonaktifkan Usai Sang Istri Flexing Gaya Hidup Mewah di Sosial Media

  • Daging Sapi Murni, Rp142.000 per kilogram 
  • Daging Ayam Kampung, Rp76.250 per kilogram 
  • Daging Ayam Broiler, Rp34.200 per kilogram
  • Telur Ayam Broiler, naik menjadi Rp30.200 per kilogram
  • Telur Ayam Kampung, Rp48.000 per kilogram 
  • Ikan Kembung, Rp44.800 per kilogram
  • Ikan Asin Teri nomor 2, Rp84.000 per kilogram
  • Jagung Pipilan, Rp13.800 per kilogram
  • Bawang Merah, Rp36.400 per kilogram
  • Bawang Putih, Rp29.800 per kilogram
  • Cabai Merah:
  • Keriting, naik menjadi Rp39.200 per kilogram
  • Biasa, turun menjadi Rp37.000 per kilogram
  • Cabai Rawit:
  • Hijau, Rp54.600 per kilogram
  • Merah, naik menjadi Rp78.400 per kilogram
  • Beras, Rp12.300 per kilogram
  • Gula Pasir Dalam Negeri, Rp14.500 per kilogram
  • Minyak Goreng Curah, Rp14.400 per liter 
  • Kacang Kedelai Lokal, Rp15.200 per kilogram
  • Kacang Tanah, Rp31.800 per kilogram
  • Kacang Hijau, Rp28.000 per kilogram
  • Susu Kental Manis:
  • Bendera, Rp10.600 per kaleng
  • Indomilk, Rp9.900 per kaleng

Baca Juga: Ide Masakan Sehari-hari, Sambal Campur Jadul Ala Emak yang Mudah, Enak Disantap dengan Nasi Hangat

  • Susu Bubuk:
  • Dancow Rp37.500 per 400 gram
  • Indomilk tetap Rp33.310 per 400 gram
  • Tepung Terigu:
  • Segitiga Biru, Rp11.600 per kilogram
  • Cakra Kembang, Rp12.100 per kilogram
  • Kunci, Rp11.400 per kilogram
  • Ketela Pohon, Rp6.800 per kilogram
  • Kentang, Rp18.800 per kilogram
  • Indomie Kari Ayam, Rp2.740 per bungkus

Demikian rincian harga rata-rata sembako atau bahan pokok untuk daerah Kota Bandung berdasarkan pantauan di 5 pasar rakyat pada hari ini. 

Jelang bulan suci Ramadhan, harga cabai kian naik, harga cabai merah keritiydi angka Rp39 ribu per kilogram, dan harga cabai rawit merah capai Rp78 ribu per kilogram.

Selamat berbelanja dan siapkan anggarannya. Semoga bermanfaat!***



Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Instagram @disperindag_jbr

Tags

Terkini

Terpopuler