Bulan Maret Tahun 2022, Wilayah Indonesia Masih Masuk Musim Hujan, Berikut Penjelasan Lengkap BMKG

14 Maret 2022, 06:40 WIB
Bulan Maret Tahun 2022, Wilayah Indonesia Masih Masuk Musim Hujan, Berikut Penjelasan Lengkap BMKG /freepik/macrovector

 

Cianjurpedia.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan informasi terkait perkembangan musim hujan pada bulan Maret 2022.  

Berdasarkan jumlah Zona Musim (ZOM), sebanyak 96,78 persen wilayah Indonesia masih masuk musim hujan. 

Wilayah yang sedang mengalami musim hujan yaitu, Pulau Sumatera, Pulau Jawa, Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Pulau Kalimantan.

Kemudian sebagian besar wilayah Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah, Sulawesi Barat, sebagian besar Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara, Gorontalo.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Booster dan Untuk Anak Kota Malang Hari Ini, Senin 14 Maret 2022, Ada di 12 Lokasi

Selanjutnya Maluku Utara, sebagian besar Maluku, sebagian besar Papua Barat, dan Papua. 

Umumnya curah hujan pada Dasarian I (tanggal 1-10) Maret 2022, berada di kriteria rendah hingga menengah (0-150 mm/dasarian). 

Curah hujan tinggi dan sangat tinggi (lebih dari 150 mm/dasarian) terjadi di Aceh bagian timur dan tengah, sebagian Sumatera Utara, Sumatera Barat bagian tengah, Sumatera Selatan bagian timur.

Kemudian sebagian Riau, sebagian Jambi, Bengkulu bagian utara, sebagian Banten, Jawa Barat bagian timur dan selatan, sebagian Jawa Tengah, sebagian Jawa Timur, Pulau Lombok bagian utara, Pulau Sumbawa bagian tengah.

Selanjutnya, Kalimantan Tengah bagian selatan, Kalimantan Selatan bagian selatan dan utara, Sulawesi Utara bagian utara, sebagian kecil Sulawesi Selatan, dan Papua bagian utara. 

Pada Dasarian II (tanggal 11-20) Maret 2022, umumnya berada di kriteria rendah hingga menengah (0-150 mm/dasarian).

Baca Juga: Jadwal Vaksin untuk Anak dan Booster Kabupaten Sidoarjo Hari Ini, Senin 14 Maret 2022, Ada di 5 Lokasi

Wilayah yang diprakirakan mengalami curah hujan kriteria tinggi yaitu, Aceh bagian barat dan selatan, Sumatera Selatan bagian selatan, Lampung bagian utara, sebagian Jawa Barat, Jawa Tengah bagian tengah, Jawa Timur bagian timur.

Kemudian sebagian Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara bagian timur, Kalimantan Timur bagian barat, Sulawesi Selatan bagian selatan dan utara, serta Papua bagian tengah. 

Wilayah yang diprakirakan mengalami hujan kriteria menengah (50-150 mm/dasarian) berada di, sebagian besar Sumatera, Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sulawesi, Maluku Utara, Maluku, Papua Barat, dan Papua. 

Baca Juga: Gelar Juara Perdana Untuk Ganda Putra Malaysia di German Open 2022, Pertandingan 107 Menit Stoeva Bersaudari

Wilayah yang diprakirakan mengalami hujan kriteria rendah (kurang dari 50 mm/dasarian) berada di, sebagian sebagian kecil Sumatera Utara dan Riau.

Kemudian, Banten dan Jawa Barat bagian utara, Kalimantan Barat bagian barat, sebagian Sulawesi, Maluku bagian selatan, sebagian Papua Barat, dan Papua.

Selalu waspada dan pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG.***



Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: BMKG

Tags

Terkini

Terpopuler