Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi Masih Gagal, Tim Penyelamat Sulit Tembus Lokasi Kecelakaan Helikopter

- 21 Februari 2023, 16:02 WIB
Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi Masih Gagal, Tim Penyelamat Sulit Tembus Lokasi Kecelakaan Helikopter
Evakuasi Rombongan Kapolda Jambi Masih Gagal, Tim Penyelamat Sulit Tembus Lokasi Kecelakaan Helikopter /Tangkap layar instagram.com/@kapoldajambi_

Seperti yang sudah ramai diberitakan sebelumnya, helikopter berisikan rombongan Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono, terpaksa harus mendarat darurat di tengah hutan, tepatnya di Bukit Tamiai, Muara Emat, Kerinci.

Dalam kejadian tersebut, Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono, Ditreskrimum Polda Jambi Kombes Pol. Andri Ananta Yudistira, dan Dirpolairud Polda Jambi  Kombes Pol Michael Mumbunan mengalami cedera. 

Bahkan, Kapolda Jambi, Ditreskrimum Polda Jambi, Dirpolairud Polda Jambi, dan pilot tidak dapat bergerak karena mengalami cedera pada kaki dan tangan.

Baca Juga: Prediksi Skor Millwall vs Burnley Di The Championship: Preview, Susunan Pemain dan Head to Head 

Kendati demikian, meskipun para korban sempat bermalam di lokasi kejadian, namun mereka dalam kondisi yang sadar dan masih dapat berkomunikasi. 

Hanya saja, kondisi kesehatan Kapolda beserta rombongannya memang mengalami penurunan. Namun, tim dokter spesialis sudah sampai sejak kemarin. 

Pertolongan penanganan luka fisik dan pemulihan stamina sudah ditangani oleh tim dokter terhadap rombongan Kapolda Jambi di lokasi kecelakaan. 

Rencananya, tim penyelamat akan segera membawa rombongan Kapolda Jambi ke Rumah Sakit Bhayangkara Jambi, namun proses evakuasi masih gagal dilakukan.***





Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah