Beredar Video Mesum Mirip Dirinya, Akhirnya Gisel Buka Suara

- 8 November 2020, 05:49 WIB
Gisel
Gisel /Instagram/gisel_la

Cianjurpedia.com - Aktris Gisella Anastasia sedang ramai diperbincangkan netizen. Namanya menjadi topik utama di Twitter sejak Sabtu, 7 November 2020 pagi hari terkait video mesum yang diduga mirip dengannya.

Ini kali keduanya Gisel dikaitkan dengan video berbau asusila. Sebelumnya, 2019 lalu, mantan istri Gading Marten ini juga pernah disebut sebagai pemeran perempuan video mesum yang tersebar di media sosial. Bahkan, ibu satu anak tersebut pun sempat membuat laporan ke polisi.

Gisel yang kini tengah liburan bersama anaknya, akhirnya buka suara menanggapi video yang sedang viral tersebut. Dilansir dari PMJ News, Gisel tidak membenarkan bahwa ia adalah sosok yanga ada di dalam video tersebut, tapi juga tak mengelak soal kabar itu.

Baca Juga: Viral, Video Mesum Mirip Gisel

"Aku bingung klarifikasinya gimana. Soalnya bukan kali pertama ya kena di aku," katanya.

Gisel tak mau ambil pusing dengan berita miring soal dirinya itu, namun dia merasa sedih karena hal ini menimpa dirinya kembali.

Ia berharap masalah video mesum yang mengaitkan namanya ini bisa segera selesai.

Baca Juga: Gong Yoo Ucapkan Terima Kasih Jadi Tipe Ideal Lisa BLACKPINK

"Mohon doanya ya agar bisa cepat terlewati," ucap Gisel.

Belum diketahui apakah Gisel akan melaporkannya ke polisi seperti kasus sebelumnya atau hanya akan diam dengan isu yang beredar.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Yusri Yunus, menyatakan belum mendapat informasi terkait konten video asusila yang diduga mirip Gisel tersebut.

Baca Juga: 6 Indikator Warna Lidah Kondisi Sehat atau Tidak

"Kita cek dulu ya soal video itu," ujar Yusri di Polda Metro Jaya, Jakarta.

Sementara Ernest Prakarsa, stand up komedian Indonesia, mengatakan di akun Twitternya, bahwa kesalahan ada pada pelaku penyebar video asusila tersebut.

Dikutip dari Antara, Staf Khusus Menteri Komunikasi dan Informatika Bidang Digital dan Sumber Daya Manusia Dedy Permadi mengatakan, "Kominfo sudah dan terus menelusuri video yang dimaksud di berbagai platform medsos. Paralel kami berkoordinasi dengan platform medsos terkait untuk melakukan takedown. Beberapa di antaranya sudah dilakukan take down,".

Baca Juga: Jelang Hari Pernikahannya, Nathalie Holscher Calon Istri Sule Diterpa Gosip Miring  

Terkait hal ini, Dedy mengatakan bahwa orang yang menyebarluaskan konten tersebut akan terjerat Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UU ITE).***

 

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah