Empat Alasan Menonton Drama Happiness, Mengangkat Tema yang Relatable dengan Kondisi Masyarakat Dunia Saat Ini

11 Desember 2021, 18:36 WIB
Empat Alasan Menonton Drama Happiness, Mengangkat Tema yang Relatable dengan Kondisi Masyarakat Dunia Saat Ini /Twitter.com/@CJnDrama

Cianjurpedia.com - Serial "Happiness" tengah menjadi perbincangan hangat di kalangan penikmat K-drama. Berdurasi dua belas episode, "Happiness" sajikan kisah yang berbeda dari drama lain yang pernah ada.

Mengapa Anda harus menonton serial "Happiness"? 

Berikut beberapa alasannya telah Cianjurpedia kutip dari berbagai sumber,

Baca Juga: Empat Momen Ketika Penonton Ikut Menangis Bersama Park Hyung Sik dan Han Hyo Joo di Happiness Episode 11

1.Dibintangi dua aktor papan atas Korea Selatan yang kemampuan aktingnya tidak diragukan lagi.

Han Hyo Joo berperan sebagai Yoon Sae Bom, seorang agen taktis kontra-terorisme di Unit Operasi Khusus Polisi Seoul. Sementara Park Hyung Sik berperan sebagai detektif kriminal Jung Yi Hyun, mantan teman sekelasnya di SMA yang juga mantan atlet bisbol.

"Happiness" merupakan drama comeback bagi Park Hyung Sik yang baru saja kembali dari wajib militer pada awal tahun ini. Juga bagi Han Hyo Joo setelah lima tahun hiatus dari drama.

Selain kedua pasangan aktor utama, "Happiness" juga dibintangi banyak aktor veteran lain, seperti Jo Woo Jin, Moon Ye Won, Lee Jun Hyuk, Baek Hyun Jin, Bae Hae Sun, Park Jo Hee, dan lainnya.

Baca Juga: Bocoran Drakor Happiness Episode 12 : D-DAY, Tayang Malam Ini di tvN dan TVING

2.Menyajikan alur cerita yang fresh (belum pernah ada) dan sangat relatable dengan kondisi masyarakat dunia saat ini di tengah pandemi COVID-19.

Drama "Happiness" bergenre thriller apokaliptik, mengisahkan perjuangan para penghuni apartemen Seyang untuk bertahan hidup dari wabah 'penyakit gila' yang pertama kali menyebar melalui obat gagal bernama 'Next'.

Para penghuni yang diisolasi berhari-hari di sebuah gedung apartemen tanpa air, listrik dan internet secara perlahan memperlihatkan sifat egois dan cenderung tidak manusiawi. 

Mereka tidak peduli dengan nyawa satu sama lain demi kepentingan diri sendiri. Sebagian penonton menganggap karakter para penghuni sangat realistis di tengah upaya bertahan hidup dari wabah.

Baca Juga: Rating Happiness Episode 11 yang akan Menuju Final Meningkat, The Red Sleeve Mendominasi Drama Jumat Malam

Penonton lainnya menyebutnya sebagai 'manusia beban'. Kendati demikian, karakter para penghuni ini juga merupakan salah satu daya tarik "Happiness". Mereka membuat penonton kesal, gemas dan marah. Tapi tanpa kehadiran mereka, "Happiness" akan terasa kurang 'bumbu'. 

3.Kisah cinta romantis tipis-tipis ala Jung Yi Hyun dan Yoon Sae Bom juga merupakan daya tarik tersendiri.

Bagaimanapun K-drama tidak bisa lepas dari romansa, apapun genrenya. Begitupula kedua tokoh utama "Happiness", Jung Yi Hyun dan Yoon Sae Bom.

Keduanya terikat friendzone selama dua belas tahun dan memutuskan untuk menikah demi mendapatkan unit apartemen baru. 

Romantis tipis-tipis adalah kesan yang diberikan kedua tokoh utama pada penonton. Tidak ada kalimat cinta atau skinship berlebihan di antara Yi Hyun dan Sae Bom. Namun chemistry keduanya membuat penonton bahagia.

Baca Juga: Belum Tayang, Happiness Episode 11 Sudah Trending di Twitter Sejak Jumat Pagi

Hanya sebatas pegangan tangan tak disengaja atau pelukan menenangkan, yang justru semakin membuat penonton geregetan. Beragam meme pun telah dibuat netizen sebagai bentuk dukungan untuk kebahagiaan Yi Hyun dan Sae Bom.

4.Alur ceritanya menarik, tidak mudah ditebak, dan bahkan ada plot twist!

Setiap akhir episode dari drama "Happiness" selalu berhasil membuat penonton penasaran dan menebak-nebak alur cerita selanjutnya.

Sejak episode 9 "Happiness" telah menjadi trending topic di beberapa negara lantaran banyaknya teori yang diungkapkan penonton setia drama ini.

Baca Juga: Bocoran Drakor Happiness Episode 11, Tayang Malam Ini di tvN dan TVING

Episode 10 menghadirkan plot twist tak terduga ketika identitas Andrew sebagai pembunuh berantai ketahuan dan ketika Jung Yi Hyun terinfeksi virus penyakit gila.

Di episode 11, penonton tak pernah menyangka keegoisan Oh Joo Hyung dan Oh Yeon Ok berujung memanfaatkan Andrew untuk merebut makanan dan air di apartemen 501. 

Dan di episode ini untuk pertama kalinya Yi Hyun berubah jadi zombie dan menggigit Andrew.

Plot twist apa yang akan hadir di episode 12 yang merupakan episode final malam ini?

Baca Juga: Chemistry Park Hyung Sik-Han Hyo Joo Bersinar di Happiness, Netizen Harap Romansa Mereka Tidak Terhalang Genre

Jangan lewatkan episode terakhir (episode 12) drama “Happiness” yang akan tayang pada Sabtu 11 Desember pukul 10:40 malam waktu Korea Selatan di saluran tvN dan TVING.

Anda juga bisa menonton episode selengkapnya dengan subtitle bahasa Indonesia, mulai episode 1-11 di platform VIU dan iQIYI.***

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Tags

Terkini

Terpopuler