Usai Wajib Militer, SHINee dan 2PM Bersiap Comeback

- 13 Februari 2021, 22:42 WIB
Usai Wajib Militer, SHINee dan 2PM Siap Comeback ke Dunia Hiburan Korea Selatan   
Usai Wajib Militer, SHINee dan 2PM Siap Comeback ke Dunia Hiburan Korea Selatan   //Instagram.com/@shinee



Cianjurpedia.com - Buat para penggemar SHINee dan 2PM siap-siap menyambut comeback keduanya di tahun 2021.

Setelah kedua grup nyanyi pria ini hiatus karena para anggotanya secara bergiliran harus menjalani wajib militer, kini mereka tengah bersiap untuk kembali ke dunia musik dengan lagu barunya.

Aturan wajib militer selama dua tahun telah menjadi tantangan yang tak bisa dihindari untuk penyanyi dan aktor usia 20-an di Korea Selatan, bahkan ketika popularitas sedang menanjak.

Baca Juga: Liga Inggris : Dapatkan Mourinho Rusak Momentum Positif City

Di industri musik, beberapa grup K-pop besar bersiap kembali ke panggung setelah anggota-anggotanya menyelesaikan kewajiban mereka terhadap negara.

Salah satu yang sedang dinantikan adalah SHINee. Terakhir kali mereka merilis album studio pada 2018, dan rencananya akan mengeluarkan karya baru "Don't Call Me" pada 22 Februari 2021 mendatang.

Dikutip dari Yonhap, lagu tersebut menceritakan kisah seseorang yang dikhianati kekasih. Album baru itu hadir setelah Onew, Key dan Minho masing-masing selesai wajib militer pada Juli, September dan November 2020.

Anggota termuda, Taemin, belum mendaftar wajib militer, tapi selama rekan-rekannya vakum dia tetap aktif merilis lagu solo dan bergabung dalam grup Super M.

Baca Juga: Suasana Di Balik Layar River Where The Moon Rises Kim So Hyun Dan Ji Soo Tunjukkan Chemistry Yang Menggemaskan

Grup lainnya yang ditunggu adalah 2PM. Grup multinasional yang anggotanya berasal dari Korea dan Thailand menggemparkan dunia K-pop dengan lagu seperti "10 out of 10", "Heartbeat" dan "Again & Again".

Akan tetapi mereka sudah vakum sejak 2017 karena anggotanya masuk wajib militer.

Empat dari lima anggota ini, yakni Taecyeon, Jun K., Wooyoung dan Chansung sudah merampungkan tugas, sementara Junho rencananya selesai wajib militer bulan Maret 2021.

2PM sudah bersiap comeback, sebagai pemanasan mereka tampil di seri web "Wild Six".

Sementara Wooyoung dan Chansung baru-baru ini tampil di acara ragam "I Live Alone" di mana mereka berbincang soal hiatus dan kembali ke dunia musik.

Baca Juga: Kenal Lebih Jauh Lee Sung Kyung  dan Harapannya untuk 2021

Wooyoung mengatakan, dia merindukan masa-masa bermusik dengan rekan-rekannya setelah tidak aktif selama hampir lima tahun. 

Dalam "Wild Six", mereka meminta penggemar untuk menantikan 2021, menyiratkan tahun ini mereka akan kembali aktif.***

Editor: Sutrisno

Sumber: Yonhap News Agency ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah