Rating Episode Perdana Through The Darkness Tembus 6,2% di Korea, Lebih Rendah dari Now We Are Breaking Up

- 15 Januari 2022, 08:24 WIB
Rating Episode Perdana Through The Darkness Tembus 6,2% di Korea, Lebih Rendah dari Now We Are Breaking Up Sebelumnya
Rating Episode Perdana Through The Darkness Tembus 6,2% di Korea, Lebih Rendah dari Now We Are Breaking Up Sebelumnya /Twitter.com/@SBSNOW

Cianjurpedia.com - Melansir dari Naver pagi ini, menurut Nielsen Korea, episode perdana "Through The Darkness" yang ditayangkan pada Jumat 14 Januari tadi malam, mencatat rating pemirsa sebesar 6,2% secara nasional.

Ini merupakan angka yang sedikit lebih rendah dari rating episode pertama "Now We Are Breaking Up", yaitu sebesar 6,4%.  Sebagai informasi, "Through The Darkness" mengisi slot waktu tayang drama "Now We Are Breaking Up" yang tamat pekan lalu.

Drama Jumat-Sabtu SBS "Through The Drakness" dibintangi oleh Kim Nam Gil, Jin Sun Kyu, dan Ryeo Un. Serial ini menceritakan kisah profiler kriminal pertama Korea Selatan saat ia berjuang untuk melihat ke dalam dan membaca hati pembunuh berantai.

Baca Juga: Album Digital Original Soundtrack The Red Sleeve Akan Dirilis pada 18 Januari 2022

Pada siaran episode satu tadi malam, petugas polisi Song Ha Young (Kim Nam Gil) terjaga sepanjang malam untuk menyelidiki kasus penyerangan seksual berantai yang disebut 'Insiden Topi Merah'. 

Sementara itu, seorang wanita yang tinggal sendirian di wilayah hukumnya dibunuh. Anehnya, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan seksual pada tubuh telanjang jenazah.

Kepala Kantor Polisi Dongbu, tempat Song Ha Young bekerja (Jung Man Sik), menunjuk kekasih wanita itu, Bang Ki Hoon (Oh Gyeong Ju) sebagai pelakunya.

Baca Juga: K-Drama Business Proposal Dijadwalkan Tayang Mulai Tanggal 7 Februari di SBS dan Netflix

Tapi Song Ha Young menatap mata Bang Ki Hoon dan tahu dia bukan pelakunya. Jadi dia mencari bukti sendiri. Dan dengan bantuan Petugas Forensik Kook Young- soo (Jin Seon-gyu), sidik jari lain juga ditemukan di tempat kejadian

Halaman:

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Sumber: Naver


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x