Tim Putra Indonesia Amankan Tiket Semifinal Badminton Asia Team Championships 2022, Menang 3-2 Atas Korea

- 17 Februari 2022, 13:36 WIB
Tim Putra Indonesia Amankan Tiket Semifinal Badminton Asia Team Championships 2022, menang 3-2 atas Korea Selatan
Tim Putra Indonesia Amankan Tiket Semifinal Badminton Asia Team Championships 2022, menang 3-2 atas Korea Selatan /Tangkap layar akun Instagram @badminton.ina

Memasuki set kedua, Min Sun Jeong melakukan perlawanan dan membalas Christian dengan skor 21-11.

Namun, Christian Adinata berhasil menutup pertandingan Tim Putra dengan kemenangan sempurna lewat rubber set dengan skor 21-19, 11-21, 21-17.

Dengan demikian, Indonesia menang 3-2 atas Korea Selatan di babak penyisihan grup A Badminton Asia Team Championships 2022. 

Sebelumnya, Tim Putra Indonesia juga unggul 4-1 atas Hongkong. Ditambah kemenangan hari ini, Garuda muda berhasil mengantongi tiket semifinal. 

Tim Putra Indonesia akan kembali bertanding menghadapi India, besok Jumat 18 Februari 2022, pukul 09.00 WIB. 

Baca Juga: Chico Taklukkan Korea di Badminton Asia Team Championships 2022 Lewat Pertarungan Menegangkan

Sebagai informasi, di laga Badminton Asia Team Championships 2022, kontingen Merah Putih menurunkan masing-masing 10 pemain andalannya di beregu putra dan putri.

Kapten Tim Putra Indonesia dipimpin oleh Chico Aura Dwi Wardoyo, sedangkan kapten Tim Putri Indonesia dipimpin oleh Gregoria Mariska Tunjung.

Untuk melihat skor secara langsung Badminton Asia Team Championships 2022 dapat dilihat di laman BWF Tournament Software 

Badminton Asia Team Championships 2022 akan disiarkan di Mola TV, namun siaran dan live streaming akan berlangsung mulai 18 Februari 2022, dari perempat final acara tersebut.

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Tournament Software


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah