Made Wirawan Pulang Kampung

- 4 Oktober 2020, 18:00 WIB
I Mase Wirawan kiper Persib
I Mase Wirawan kiper Persib /PIKIRAN-RAKYAT.COM

Cianjurpedia - Pasca penundaan kompetisi sepakbola liga 1 diliburkan mulai awal Oktober ini, manajemen Persib meliburkan seluruh pemainnya.

Kondisi libur ini dimanfaatkan penjaga gawang Persib Made Wirawan untuk pulang kampung ke pulau Dewata Bali.

“Libur satu minggu ini kami manfaatkan untuk refresh lagi mental dan berkumpul bersama keluarga.

Baca Juga: 11 Klaster RUU Omnibus Law Cipta Kerja

Dia memilih pulang ke kampung halaman karena sudah lama tak bertemu keluarga.

“Setelah libur kembali lagi, siap lagi, semangat lagi. Semoga kompetisi segera ada kabar baik,” ungkap pemilik nomor punggung 78 ini, Sabtu 3 Oktober 2020.

“Awalnya mau di Bandung, tapi kami putuskan ke Bali bertemu keluarga karena mumpung ada waktu juga bertemu keluarga di Bali,” tuturnya lagi.

Baca Juga: Sejarah Morris di Gedung Pikiran Rakyat

Pelatih Robert Rene Alberts meliburkan pemain sejak 30 September hingga 7 Oktober mendatang setelah kompetisi Liga 1 batal bergulir awal Oktober 2020. Rencananya, kompetisi yang terhenti karena Covid-19 ini dijadwalkan bergulir kembali pada November 2020.*** (Cecep M/Cianjurpedia)

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah