Yuk, Wisata Religi ke 5 Masjid Terkenal di Jakarta, Miliki Sejarah Penting dan Bangunan Mewah nan Menawan

- 16 Agustus 2023, 11:00 WIB
Yuk, Wisata Religi ke 5 Masjid Terkenal di Jakarta, Miliki Sejarah Penting dan Bangunan Mewah nan Menawan
Yuk, Wisata Religi ke 5 Masjid Terkenal di Jakarta, Miliki Sejarah Penting dan Bangunan Mewah nan Menawan /Sudinpusarjakpus.go.id/

Masjid yang dibangun pada tahun 1961 ini merupakan masjid terbesar di Asia Tenggara. Masjid Istiqlal memiliki luas mencapai 9,5 hektar dan mampu menampung hingga 200.000 jamaah. Namun tak hanya menjadi destinasi wisata religi, wisatawan dapat menikmati wisata kuliner dan berbelanja produk lokal halal, yang berada di sekitar pelataran Masjid Istiqlal.

Masjid At-Tin

Lokasi: Jalan Taman Mini 1 nomor 3, Pinang Ranti, Jakarta Timur

Masjid At-Tin memiliki keindahan arsitektur modern yang mewah dan menawan. Masjid yang selesai dibangun pada tahun 1999 ini, memiliki luas 70.000 meter persegi, dan bisa menampung hingga 9.000 orang jamaah.

Masjid Cut Meutia

Lokasi: Jalan Taman Cut Mutiah nomor 1, Menteng, Jakarta Pusat 

Tidak tampak seperti masjid pada umumnya, Masjid Cut Meutia tidak memiliki kubah di bagian atas bangunannya. Arsitekturnya pun lebih mengesankan sebuah gedung tua bekas kantor, ketimbang tempat ibadah. Meski demikian, masjid yang ditetapkan sebagai bangunan cagar budaya ini dibangun pada tahun 1912, dan pada awalnya memang difungsikan sebagai sebuah kantor.

Masjid Agung Sunda Kelapa

Lokasi: Jalan Taman Sunda Kelapa nomor 16, Menteng, Jakarta Pusat

Masjid Agung Sunda Kelapa dibangun atas inisiatif warga Menteng sekitar tahun 1951. Menurut sejarah, masjid ini merupakan masjid pertama yang dibangun di kawasan Menteng setelah Indonesia merdeka. Daya tampungnya mencapai sekitar 1.500 jamaah.

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: Instagram @disparekrafdki


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah