Puncak Cipanas Macet, Polisi Lakukan Tutup Jalan Selama 2 Jam

- 7 November 2020, 14:44 WIB
Ekor kemacetan sudah terlihat di daerah Ciloto
Ekor kemacetan sudah terlihat di daerah Ciloto /Cainjurpedia/Wawan S/

Cianjurpedia.com - Polres Cianjur, Jawa Barat, lakukan penutupan jalur menuju kawasan Puncak Cipanas akibat tingginya volume kendaraan di perbatasan Cianjur-Bogor. Hal tersebut dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya pembludakan kendaraan. 

Kasatlantas Polres Cianjur, AKP Meilawaty mengatakan, penutupan tersebut dilakukan di perempatan Tugu Lampu Gentur-By Pass Cianjur sekitar kurang lebih dua jam, mulai dari pukul 11.00 hingga 13.00 WIB. 

"Penutupan dilakukan sebagai antisipasi agar tidak terjadi macet total di sepanjang jalur Puncak-Cianjur menjelang siang karena ekor antrian kendaraan menuju Bogor sudah mencapai kawasan Ciloto-Puncak," uajrnya, Sabtu 7 November 2020.

Baca Juga: Viral, Video Mesum Mirip Gisel

Selama penutupan, kendaraan dengan tujuan Bogor dan seterusnya dari arah Cianjur, diarahkan menuju Jonggol dan Sukabumi, guna menghindari terjebak antrian dengan laju kendaraan tersendat di kawasan Puncak.

Meilawaty menuturkan, tidak menutup kemungkinan hal yang sama akan diberlakukan kembali menjelang sore, seiring tingginya volume kendaraan wisatawan yang hendak keluar dari sejumlah tempat wisata di kawasan Puncak-Cipanas. 

"Penutupan ini fleksibel, mengikuti situasi volume kendaraan. Kemungkinan akan diberlakukan hal yang sama pada sore hari jika volume kendaraan terus bertambah," katanya. 

Ia menambahkan, kemacetan terjadi diduga akibat banyaknya wisatawan yang dari Cianjur maupun luar Cianjur hendak berlibur ke tempat-tempat wisata yang ada di kawasan Puncak jelang akhir pekan. 

Baca Juga: Sudah 2 Hari Nelayan Tenggelam di Pantai Jayanti Belum Juga Ditemukan

Halaman:

Editor: Cecep Mahmud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah