Kesiapan BPBD Cianjur Menghadapi Bencana Hidrometeorologi

- 12 November 2020, 17:32 WIB
BPBD kab Cianjur
BPBD kab Cianjur /Cianjurpedia / Wawan S/

Cianjurpedia.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cianjur siaga bencana hidrometeorologi seperti banjir, longsor dan badai angin. 

Sekretaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur, Mokh Irfan Sofyan mengatakan, rata-rata semua daerah di Kabupaten Cianjur rawan bencana. 

"Karena kita daerahnya perbukitan, kontur letak geografis di kabupaten Cianjur perbukitan. Jadi pasti kebencanaan ini tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Cianjur," ujarnya , Kamis 12 November 2020.

Baca Juga: Tips Aman Membuat Password

Menurutnya, Bupati Cianjur juga sudah membuat imbauan kepada warga di seluruh wilayah kecamatan, desa hingga tingkat RT, RW untuk membuat persiapan dan peningkatan kewaspadaan bencana. 

"Kita juga sudah berikan surat kepada semua Korcab Retana agar disampaikan kepada semua anggota Retana di setiap kampung di Cianjur terkait kesiapsiagaan bencana tersebut," ungkapnya. 

Menurutnya gudang logistik di wilayah Cianjur selatan juga sangat diperlukan untuk mempercepat penanganan ketika terjadi bencana seperti longsor dan sebagainya. 

Baca Juga: 265 Kg Ganja, 190 Kg Sabu dan 9.300 butir Ekstasi Dimusnahkan Polda Metro Jaya.

Sementara, Pjs Bupati Cianjur, Dudi Sudrajat Abdurrachim mengatakan, sektor pemerintah ataupun non pemerintah sudah disiapkan untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu terjadi kebencanaan. 

Halaman:

Editor: Cecep Mahmud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x