Longsor di Sukanagara Sebabkan Jalur Selatan Tidak Bisa Dilalui Semua Jenis Kendaraan

- 20 November 2020, 19:57 WIB
Longsor terjadi di perbatasan Sukanagara Pagelaran, semua kendaraan tidak bisa melintas.
Longsor terjadi di perbatasan Sukanagara Pagelaran, semua kendaraan tidak bisa melintas. /Cianjurpedia / Wawan S/

Cianjurpedia.com - Longsor terjadi di Desa Sukarame Kecamatan Sukanagara dan Desa Sindangkerta Kecamatan Pagelaran Kabupaten Cianjur, tepatnya di Jalan Cadas Hideung akibat hujan deras, Jumat 20 November 2020.

Sekretaris BPBD Kabupaten Cianjur, Moch Irfan Sopyan mengatakan, longsor tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 WIB akibat guyuran hujan deras dari siang hari. 

"Longsor ini terjadi di perbatasan antar Kecamatan Pageoaran dan Sukanagara. Longsor tersebut sebanyak 4 titik di 2 desa yaitu Desa Sukarame dan Sindangkerta," ujarnya, Jumat 20 November 2020.

Baca Juga: Habib Rizieq Shihab Batalkan Kunjungan ke Cianjur

Ia mengungkapkan, untuk saat ini Jalan utama menuju Cianjur Selatan maupun sebaliknya tertutup total oleh material longsor. 

"Ketebalan longsoran sendiri mencapai 2 meter, lebar 5,5 meter dan panjang 20 meter. Semua kendaraan baik roda 2 maupun roda 4 belum bisa melewati jalur tersebut dan saat ini tengah dilakukan pembersihan oleh pihak PU dari Provinsi," jelasnya. 

Petugas membersihkan material longsor dari jalan
Petugas membersihkan material longsor dari jalan

Irfan mengatakan, dari kejadian tersebut satu pengendara motor dan pengendara

"Satu tim BPBD dan Damkar Cianjur sudah meluncur ke lokasi. Tadi juga BPBD dari Kecamatan yang dibantu 2 tim Retana dari Pegelaran dan Sukanagara sudah tiba dilokasi," katanya. 

Halaman:

Editor: Cecep Mahmud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah