Lowongan Kerja PKWT di PT Perkebunan Nusantara XII, Dibuka Hingga 27 Maret 2022

- 22 Maret 2022, 16:41 WIB
Lowongan Kerja PT Perkebunan Nusantara
Lowongan Kerja PT Perkebunan Nusantara /Instagram @kemnaker/

Cianjurpedia.com – PT Perkebunan Nusantara XII membuka lowongan kerja untuk lulusan D4/S1 dengan usia maksimal 26 tahun.

Lowongan kerja untuk tiga posisi tenaga Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT) di PT Perkebunan Nusantara XII dibuka hingga tanggal 27 Maret 2022.

Dilansir dari instagram @kemnaker pada tanggal 22 Maret 2022, berikut ini posisi beserta kualifikasi yang harus dipenuhi oleh calon pelamar.

Baca Juga: Gregoria Mariska Tunjung Positif Covid-19, Tak Ada Wakil Tunggal Putri di Swiss Open 2022

1.Sub Bagian Legal Korporasi (kode : HKM)
Persyaratan yang harus dipenuhi:
-Laki-laki/perempuan berusia maksimal 26 tahun pada 1 Maret 2022
-Pendidikan Sarjana Hukum
-Lulus dengan predikat cumlaude
-Diutamakan memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun pada bidang hukum
-Lancar berbahasa Inggris baik lisan maupun tulisan
-Jujur, berdedikasi tinggi, dan bersedia bekerja dalam tekanan

2.Sub Bagian Sustaibability dan QHSE (kode : SKM)
Persyaratan yang harus dipenuhi :
-Laki-laki/perempuan berusia maksimal 26 tahun pada 1 Maret 2022
-Pendidikan Sarjana Kesehatan Masyarakat
-IPK minimal 3,00 untuk PTN/PTS dengan akreditasi fakultas/jurusan “A”
-Menguasai Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3). Memiliki sertifikat K3
Diutamakan memiliki pengalaman kerja minimal 1 tahun pada bisang terkait

Baca Juga: Kini Penerima Vaksin Primer Sinovac Dapat Menggunakan Vaksin Sinopharm Sebagai Vaksin Booster

3.Programmer Sub Bagian TI (kode : TI)
Persyaratan yang harus dipenuhi :
-Laki-laki/perempuan berusia maksimal 26 tahun pada 1 Maret 2022
-Pendidikan Sarjana/D4 yang berasal dari jurusan Teknik Informatika, Sistem Informasi, Ilmu Komputer, Manajemen Teknologi Informasi, Rekayasa Perangkat Lunak, atau Teknik Komputer
-Lulusan PTN/PTS dengan IPK minimal 3,00
-Memiliki kompetensi web programming minimal menguasai PHP, MySQL, Framework Laravel, Javascript, CSS, HTML Ajax, API
-Memiliki kompetensi mobile programming minimal menguasai Java, XML, SSQLite, Retrofit

Para pelamar dapat melakukan pendaftaran melalui https://ptpn12.com/category/karir/. Proses rekrutmen dan seleksi ini tidak dipungut biaya.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x