Berikut Tips Agar Menang Saat Bermain Pada Mode Red Light Green Light Ala Film Serial Squid Game

18 Oktober 2021, 11:26 WIB
Kostum Squid Game Diprediksi Populer Saat Halloween /@netflixid

Cianjurpedia.com - Free Fire kedatangan Mode baru bernama Mode Red Light Green Light Free Fire (FF).

Seperti namanya, Mode ini terinspirasi dari salah satu permainan yang ada di dalam serial Netflix, Squid Game.

Mode ini memang cocok bagi gamers yang hanya ingin sekadar melepas penak bermain tembak-tembakan di Free Fire.

Terlebih lagi, Mode Red Light Green Light Free Fire (FF) terbilang memiliki waktu permainan yang cepat.

Baca Juga: Buruan Klaim Kode Redeem ML Mobile Legend Hari ini, 18 Oktober 2021, Banyak Hadiah Keren dan Menarik

Nah, apakah gamers pemain yang sering kali gagal ketika mencoba bermain Mode Red Light Green Light Free Fire ini?

Berikut tips yang bisa kalian coba untuk bisa menang.

1. Gunakan Headset

Salah satu poin penting dalam memenangkan Mode Red Light Green Light FF adalah gamers harus bisa kapan boneka kelinci akan menoleh ke kalian dan hal tersebut akan lebih mudah dilakukan jika menggunakan headset karena akan semakin fokus.

2. Perhatikan Nyanyian dengan Seksama

Baca Juga: Buruan Klaim Kode Redeem Free Fire FF Hari ini, 18 Oktober 2021, Banyak Hadiah Keren-keren Loh

Nyanyian yang dialunkan adalah pertanda kapan boneka akan menoleh ke kalian. Jangan terkecoh, nada nyanyian tidak pasti sama dengan sebelumnya. Terkadang bisa cepat dan juga bisa lamban.

Maka dari itulah pentingnya menggunakan headshet, gamers menjadi tahu lebih jelas kapan waktu untuk berlari dan kapan waktu untuk bersiap-siap berhenti jika nantinya boneka menoleh ke belakang.

3. Jangan Ragu Berlari di Saat Baru Bernyanyi

2 detik pertama bisa dibilang merupakan waktu yang aman bagi gamers untuk bernyanyi.

Waktu tersebut bisa gamers manfaatkan untuk lari. Sementara itu, ketika dirasa nyanyian akan berakhir, cobalah untuk berlari tipis-tipis saja.***

Editor: Sutrisno

Sumber: Berita Booyah

Tags

Terkini

Terpopuler