Masih Musim Hujan! Simak 7 Tips Menghindari Sambaran Petir dari BMKG, Nomor 6 dan 7 Selalu Diabaikan

- 14 Maret 2022, 14:35 WIB
Ilustrasi petir. Masih Musim Hujan! Simak 7 Tips Menghindari Sambaran Petir dari BMKG, Nomor 6 dan 7 Selalu Diabaikan
Ilustrasi petir. Masih Musim Hujan! Simak 7 Tips Menghindari Sambaran Petir dari BMKG, Nomor 6 dan 7 Selalu Diabaikan /Pexels

 

Cianjurpedia.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan informasi terkait perkembangan musim hujan di wilayah Indonesia. 

Berdasarkan informasi dari BMKG tersebut, bulan Maret 2022 ini wilayah Indonesia masih memasuki musim hujan.

Prakiraan curah hujan tersebut dapat meliputi hujan ringan, hujan sedang, hingga hujan angin yang disertai kilat atau petir di beberapa wilayah Indonesia. 

Dikutip dari Instagram resmi BMKG, pada Senin 14 Maret 2022, berikut tujuh tips menghindari sambaran petir saat musim hujan. 

Baca Juga: Di Business Proposal Episode 5, Kim Sejeong Akan Sibuk dengan Peran Gandanya Sebagai Shin Ha Ri atau Shin Geum

  1. Masuk ke dalam ruangan aman

Jika berada di luar ruangan saat sedang hujan lebat yang dapat disertai dengan petir, sebaiknya segeralah masuk ke tempat yang aman seperti masuk ke dalam ruangan.

Tempat aman tersebut, yaitu seperti masuk ke dalam rumah atau mobil, guna menghindari sambaran petir yang mungkin dapat terjadi. 

  1. Segeralah naik saat di kolam renang

Apabila sedang berada di kolam renang kemudian turun hujan lebat yang dapat disertai dengan petir, segeralah naik ke atas dan menjauh dari kolam renang. 

Hal tersebut harus dilakukan, karena petir dapat menghantarkan energi ke air bila tersambar.

  1. Jangan berlindung di bawah pohon

Saat hujan lebat turun yang dapat disertai dengan petir, sebaiknya jangan pernah berteduh di bawah pohon. 

Apabila petir menyambar pohon, energinya dapat tersambar ke bawah lalu alirannya bisa terkena ke tubuh manusia yang berada di bawahnya. 

Baca Juga: Bulan Maret Tahun 2022, Wilayah Indonesia Masih Masuk Musim Hujan, Berikut Penjelasan Lengkap BMKG

  1. Hindari benda atau sesuatu yang tinggi

Saat sedang hujan lebat, sebaiknya jangan dekat-dekat dengan tiang listrik, menara, atau sesuatu yang tinggi, objek tersebut mudah tersambar bila ada petir. 

  1. Jangan berada di atas permukaan tanah yang luas

Petir dapat menyambar permukaan datar seperti tanah, dimana tanah dapat melepaskan energi listrik yang berasal dari petir. 

Sehingga ketika hujan lebat sebaiknya jangan berada diatas sawah, lapangan, atau taman. 

  1. Segeralah berhenti bila sedang mengendarai motor

Saat sedang mengendarai sepeda motor kemudian hujan lebat yang dapat disertai petir, sebaiknya segeralah berhenti dan cari tempat untuk berlindung. 

  1. Atur jarak dengan orang lain saat berteduh di luar ruangan

Saat sedang berteduh dari hujan lebat yang dapat disertai petir dengan orang lain di luar ruangan, sebaiknya menjaga jarak 3-5 meter.

Baca Juga: Simak Perbedaan Trading Forex dan Binary Option, Salah Satunya Sudah Berlisensi di Indonesia

Hal tersebut perlu dilakukan agar dapat terhindar bila ada lontaran energi saat ada petir.

Demikian tujuh tips yang dapat dilakukan dan jangan diabaikan, untuk menghindari kemungkinan terjadinya sambaran petir saat hujan lebat.

Indonesia diprakirakan masih memasuki musim hujan, selalu waspada dan berhati-hati saat hujan lebat. Semoga bermanfaat!***

Editor: Mayang Ayu Lestari

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah