Banjir Surut, Jalan Pasteur Bandung Sudah Bisa Dilalui Kendaraan

- 24 Desember 2020, 20:42 WIB
Banjir di Jalan Dr. Djunjunan (Pasteur), Kamis, 24 Desember 2020. (Twitter/@aris_rena)
Banjir di Jalan Dr. Djunjunan (Pasteur), Kamis, 24 Desember 2020. (Twitter/@aris_rena) /Twitter/@aris_rena/(Twitter/@aris_rena

Cianjurpedia.com – Hujan deras yang mengguyur Kota Bandung sejak sore hingga petang, Kamis 24 Desember 2020 membuat sejumlah titik di Kota Bandung terendam banjir.

Jalan Dr Djunjunan atau Pasteur tepatnya di sekitaran Bandung Trade Centre (BTC) termasuk yang paling parah.

Berdasarkan pemantauan warganet di media sosial Twitter, banjir di Pasteur disebut mencapai satu meter. Dari sejumlah video dan foto yang dibagikan, bahkan terlihat kendaraan roda empat ikut terendam.

Baca Juga: Mengejutkan, Lesti Kejora Wanita Tercantik Ke-5 Dunia Dipilih Akun Palsu

Namun, pembaruan informasi yang disampaikan warganet ke akun Twitter Radio PRFM sekitar pukul 19.30 menyebutkan banjir di Pasteur sudah berangsur surut.

Dari, foto-foto yang diunggah warganet, terlihat Pasteur dua arah sudah bisa dilalui kendaraan.

Baca Juga: Terkait Varian Baru Virus Corona, Inggris Pastikan Transparan dan Mendukung Perang Melawan COVID-19

Seperti diketahui, hujan mengguyur Kota Bandung sejak Kamis, 24 Desember 2020 dari sore hingga petang. Selain kawasan BTC, ruas jalan yang dilaporkan terendam banjir di antaranya Sukagalih, Kopo, dan Pagarsih.***

Editor: Sutrisno

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah