Siswa Mulai Jenuh Belajar dari Rumah, Disdik Jawa Barat akan Gabungkan Pola PJJ dan Tatap Muka

- 10 Februari 2021, 22:20 WIB
Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat Dedi Supandi saat Memberikan Keterangan Pers
Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat Dedi Supandi saat Memberikan Keterangan Pers /Humas Pemprov Jabar/

Cianjurpedia.com – Sebuah survey menyebutkan kemampuan belajar online bagi siswa maksimal empat jam per hari. Jika lebih dari itu dikhawatirkan akan mulai muncul rasa bosan, sehingga siswa tidak maksimal menerima materi pelajaran yang disampaikan.

Dalam rangka mengatasi kejenuhan yang dirasakan para siswa yang selama ini belajar dari rumah akibat pandemi Covid-19, Dinas Pendidikan Jawa Barat akan menggabungkan pola pembelajaran jarak jauh (PJJ) dan tatap muka.

Dikutip dari jabarprov.go.id, Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat Dedi Supandi mengatakan pihak Disdik Jabar akan bekerja sama dengan Pesona Edu untuk pengembangan pola belajar jarak jauh yang lebih menarik namun sederhana.

Baca Juga: Tips Rayakan Tahun Baru Imlek dengan Aman di Tengah Pandemi Covid-19

"Sebenarnya di lapangan sudah berjalan, namun nanti akan disempurnakan lagi" ujar Dedi di kantor Dinas Pendidikan Jabar Jl. Radjiman, Kota Bandung, pada Rabu 10 Februari 2021.

"Pesona Edu itu milik orang Indonesia dan mengembangkannya di Singapur dan sudah berpengalaman disana mengembangkan belajar daring disana. Belajar daringnya lebih singkat dan banyak menggunakan animasi agar lebih menarik," lanjut Dedi.

Rencananya, pola belajar gabungan antara PJJ dan luring itu akan berlangsung dengan sistem bergiliran selama pandemi.***

Editor: Sutrisno

Sumber: Jabarprov.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x