Sayur Langkap Akan Dijadikan Makanan Khas Kota Banjar

- 14 Maret 2021, 09:23 WIB
Sayur Pangkal yang akan dijadikan kuliner khas kota Banjar
Sayur Pangkal yang akan dijadikan kuliner khas kota Banjar /Cianjurpedia/Mugi

Cianjurpedia.com - Kota Banjar merupakan kota yang terletak di ujung timur Provinsi Jawa Barat. Meski hanya memiliki empat kecamatan, namun kota kecil "campernik" ini selalu membuat betah para tamu yang datang. Hal ini karena, Kota Banjar merupakan pintu gerbang Jawa Barat dari arah timur dan merupakan kota transit.

Kota Banjar memiliki kekayaan alam yang cukup mumpuni dan potensial. Selain itu, Kota Banjar juga memiliki tempat wisata alam yang tidak kalah dari tempat wisata yang dimiliki oleh daerah-daerah lain.

Nah, dalam hal ini termasuk juga dengan urusan kuliner. Untuk urusan kuliner, Kota Banjar pun tak mau ketinggalan, bahkan kota yang dijuluki Banjar Idaman ini banyak terdapat aneka macam kuliner.

Baca Juga: Rangkaian Prosesi Menuju Pernikahan Atta-Aurel Akan Disiarkan secara Langsung, Menuai Protes

Termasuk salah satunya adalah kuliner unik dari bahan alami, yaitu Sayur Langkap. Langkap adalah sebuah pohon yang mirip dengan pohon Palem. Pohon Langkap sendiri banyak tumbuh di daerah pegunungan di Kota Banjar, salah satunya banyak tumbuh liar di Gunung Babakan yang terletak di wilayah Kecamatan Purwaharja.

Adalah Eti Sumiati (51) warga Kampung Siluman, Kecamatan Purwaharja yang mampu mengolah pohon Langkap menjadi sebuah masakan yang lezat.

Eti yang juga Ketua Kelompok Wanita Tani (KWT) Rahayu Anom Jaya ini, awalnya ingin berinovasi membuat masakan yang berbeda dengan masakan lainnya.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling Wilayah Kabupaten Purwakarta, Minggu 14 Maret 2021

Tercetuslah ide pada tahun 2019, Eti mencoba membuat sebuah masakan dari tunas pohon Langkap. Sebelum dimasak, tunas (Humut) pohon Langkap tersebut dibersihkan terlebih dahulu, kemudian iris tipis atau besar (sesuai selera), lalu dimasak (mirip gulai) dengan resep bumbu yang sudah disediakan.

Halaman:

Editor: Cecep Mahmud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x