Sempat Langka di Retail Modern, Minyak Goreng Rp14.000 Sudah Tersedia di Pasar Tradisional Bandung

- 9 Februari 2022, 12:20 WIB
Ilustrasi Minyak Goreng. Sempat Langka di Retail Modern, Minyak Goreng Rp14.000 Sudah Tersedia di Pasar Tradisional Bandung
Ilustrasi Minyak Goreng. Sempat Langka di Retail Modern, Minyak Goreng Rp14.000 Sudah Tersedia di Pasar Tradisional Bandung //Freepik/

Ia mengaku, beberapa hari sebelumnya Apriani selalu kesulitan mendapatkan minyak goreng. Ibu rumah tangga ini mencoba mencari di minimarket dan supermarket terdekat, namun stoknya selalu kosong.

Tadi pagi, ia tidak sengaja mencoba mencari ke pasar tradisional dan ternyata stok minyak goreng di sana tersedia. 

Baca Juga: Minyak Goreng di Bandung Langka Meski Harganya Turun, Ternyata ini Penyebabnya

Namun, untuk membeli minyak goreng ini, konsumen dibatasi hanya boleh membeli satu liter saja per orang. 

"Iya tadi pagi, tidak sengaja mencari ke pasar, tahunya ada. Tapi cuman boleh beli satu liter," ujar Apriani. 

Menurutnya, penjual di pasar pun hanya menjual dua karton minyak goreng, sehingga hanya sedikit konsumen yang bisa mendapatkannya. 

"Tadi juga pedagang pasar bilang cuman jual dua karton aja, jadi banyak yang tidak kebagian," lanjut Apriani.

Minyak goreng yang dijual di pasar tradisional itu berupa kemasan botol ukuran satu liter.***

 

Halaman:

Editor: Mayang Ayu Lestari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x