Layanan Telemedisin Isoman COVID-19 Akan Diperluas Hingga Ke Luar Wilayah Jakarta

- 8 Februari 2022, 10:16 WIB
Ilustrasi telemedicine.
Ilustrasi telemedicine. /PIXABAY/Tumisu/

Pertama, pasien harus melakukan tes PCR di laboratorium yang terafiliasi dengan sisten New all Record (NAR) milik Kemenkes.

Jika hasil tes PCR tersebut positif dan laboratorium penyedia layanan tes COVID-19 melaporkan data hasil pemeriksaan ke database Kemenkes (NAR), maka secara otomatis pasien akan menerima pesan Whatsapp (WA) dari Kemenkes RI (dengan centang hijau).

Namun, jika tidak mendapat WA pemberitahuan maka pasien dapat memeriksa NIK secara mandiri di situs https://isoman.kemkes.go.id .

Baca Juga: Jadwal Vaksin Booster Jakarta Selatan Hari Ini Selasa 8 Februari 2022, Ada di 16 Lokasi

Kedua, setelah mendapatkan WA pemberitahuan, pasien bisa melakukan konsultasi secara daring dengan dokter di salah satu dari 17 layanan telemedisin. 

Ketujuh belas platform layanan telemedisin tersebut di antaranya Aido Health, Alodokter, GetWell, Good Doctor, Halodoc, Homecare24, KlikDokter, KlinikGo, Lekasehat, LinkSehat, Mdoc, Milvik Dokter, ProSehat, SehatQ, Trustmedis, Vascular Indonesia, dan YesDok.

Cara berkonsultasi secara daring dengan dokter tersebut yaitu dengan menekan tautan yang ada di pesan WA dari Kemenkes atau di tautan yang muncul saat pengecekan NIK mandiri di situs https://isoman.kemkes.go.id/panduan.

Kemudian pasien memasukkan kode voucher agar dapat berkonsultasi dan mendapatkan paket obat gratis.

Baca Juga: Jadwal Acara NET. Hari Ini Selasa 8 Februari 2022, Ada Episode Perdana Drakor My Sassy Girl

Ketiga, selesai berkonsultasi, dokter akan memberikan resep digital sesuai kondisi pasien dan resep tersebut dapat ditebus melalui https://isoman.kemkes.go.id/pesan_obat .

Halaman:

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Sumber: Dari Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x