Link Pendaftaran Mudik Bareng Gratis 2023 Provinsi Jawa Timur Dibuka Hari Ini Senin 27 Maret 2023

- 27 Maret 2023, 06:02 WIB
Link Pendaftaran Mudik Bareng Gratis 2023 Provinsi Jawa Timur Dibuka Hari ini, Senin 27 Maret 2023.
Link Pendaftaran Mudik Bareng Gratis 2023 Provinsi Jawa Timur Dibuka Hari ini, Senin 27 Maret 2023. /Instagram @dishubjatim

Sebanyak 20 kabupaten/kota di Jawa Timur yang akan menjadi daerah tujuan Mudik Bareng Gratis 2023 kali ini.

Tahun ini pun, Dishub Jatim membuka pendaftaran mudik motor via operator dengan waktu keberangkatan tanggal 18 April 2023 pukul 08.00 WIB, dengan waktu pendaftaran 11-17 April 2023, pukul 08.00-16.00 WIB.

Baca Juga: Jadwal Kajian Zuhur dan Khutbah Jumat di Masjid Agung Sunda Kelapa, Jakarta Pusat, 23-29 Maret 2023

Para peserta yang mengikuti program mudik motor, diwajibkan menyerahkan motornya di Kantor Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur sampai dengan tanggal 17 April 2023 pukul 16.00 WIB.

Selanjutnya, pendaftaran balik motor via operator dapat dilakukan di Kantor UPT P3LLAJ Madiun dan Tulungagung mulai 19-25 April 2023, hari kerja pada pukul 07.00 - 14.00 WIB.

Adapun syarat dan ketentuan motor yang harus dipenuhi agar dapat mengikuti mudik motor ini  adalah sebagai berikut:

-Tidak boleh ada modifikasi

-Harus ada penyangga / standar tengah (standar dua)

-Helm dan kunci sepeda motor dibawa masing - masing pemudik

-Sepeda motor diserahkan tanpa dikunci setir

Halaman:

Editor: Hanif Hafsari Chaeza

Sumber: instagram @dishubjatim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x