Daniel Mananta Pamit dari Indonesian Idol, Selamat Datang Boy William

- 18 November 2020, 12:15 WIB
Boy William (kiri) menjadi presenter baru Indonesian Idol menggantikan Daniel Mananta.
Boy William (kiri) menjadi presenter baru Indonesian Idol menggantikan Daniel Mananta. /Instagram/@maiaestiantyreal/

 

Cianjurpedia.com - Lebih dari satu dekade, acara pencarian bakat menyanyi Indonesian Idol dipandu oleh Daniel Mananta. Mantan VJ MTV ini bergabung sebagai presenter di Indonesian Idol sejak musim ketiga pada 2006. 

Namun, dalam acara Indonesian Idol musim terbaru yang perdana tayang pada Senin, 16 November 2020 malam, tampak ada yang berbeda. Sosok Daniel Mananta yang selalu menghibur para pesertanya ini tak terlihat lagi di acara tersebut. Kali ini, Indonesian Idol yang tayang setiap Senin dan Selasa malam akan dipandu oleh presenter baru, Boy William.

Pamitnya presenter Daniel Mananta ini diunggah ke dalam akun instagram pribadinya @vjdaniel. Ia mengunggah foto-foto kebersamaannya dengan para juri, peserta, dan kru Indonesian Idol selama 14 tahun ia bergabung di sana. Pria kelahiran 14 Agustus 1981 ini mengucapkan rasa syukurnya karena telah dipercaya oleh RCTI dan Fermantle untuk menjadi bagian penting dari Indonesian Idol sebagai host.

Baca Juga: Gamer Laporkan Masalah di Konsol PS5 Dari Suara Berdengung Hingga Konsol Crash

Daniel pun mengatakan tidak akan melupakan kenangan selama 14 tahun ia menjadi pemandu acara Indonesian Idol. “Setelah ini pasti saya akan sangat merindukan kebersamaan dengan kalian semua. Sukses terus Indonesian Idol! Kita semua harus bertumbuh. Setiap pertumbuhan pasti ada perubahan. Setiap perubahan membuat kita semakin kuat,” tulis Daniel dalam keterangan foto yang diunggahnya.

Sementara, dalam foto yang diunggah berikutnya terlihat Daniel sedang membungkukkan badannya di depan banyak penonton. Melalui unggahan tersebut, ia menyatakan pamit, “So, my dear beloved Indonesian Idol, Daniel Mananta, pamit. Selamat malam, Indonesia. Saya tetap menjadi Daniel Tetangga Kamu.”.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by VJ Daniel Mananta (@vjdaniel)

Alasan Daniel hengkang dari Indonesian Idol diungkapnya di kanal Youtube Maia Aleldul TV yang diunggah 16 November 2020. “Gue emang ngerasa di hati gue itu kaya udah yah nil Indonesia Idol sampe season 10 aja ya gitu, di hati gue,” ungkapnya pada Maia.

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x