Liga Eropa : The Gunners Melaju ke 32 Besar Usai Menang Atas Molde 3-0

- 27 November 2020, 07:05 WIB
Molde Vs Arsenal Liga Eropa
Molde Vs Arsenal Liga Eropa /twitter/@euroleague/

Pada babak kedua Arsenal berhasil memecah kebuntuan di menit ke-50 lewat tendangan kaki kanan Nicolas Pepe tak mampu ditahan kiper Andreas Linde.1-0 Arsenal unggul.

Selang lima menit Arsenal berhasil menambah gol lewat tendangan kaki kiri Nelson yang mengarah ke pojok kiri gawang Molde.

Arsenal lebih mendominasi pertandingan di babak kedua. Sementara tuan rumah kesulitan mengancam gawang Arsenal.

Alhasil The Gunners berhasil menjauh dengan mencetak gol di menit ke-83 lewat tendangan Folarin Balogun memanfaatkan umpan Emile Smith-Rowe. Skor 3-0 untuk kemenangan Arsenal bertahan sampai peliut panjang dibunyikan.

Hasil ini membawa Arsenal memuncaki klasemen sementara sekaligus melaju ke babak ke 32 Besar dengan meraih 12 poin dari empat pertandingan. Sementara Molde tertahan di posisi kedua dengan poin 6 sama dengan Rapid yang baru mengalahkan Dundalk 3-1.

Susunan Pemain

Molde: Linde, Wingo, Sinyan, Gregersen (Knudtzon 85')z, Risa (Pederson 81'), Aursnes, Hussain (Boly 61'), Ellingsan, Elkrem (Brynhildsen 81'), Hestad, James (Omojuanto 61')

Arsenal: Runarsson, Maitland-Niles, Mustafi, Luiz (Holding 46'), Soares, Nelson, Xhaka (Ceballos 62'), Willock (Tierney 75'), Pepe, Lacazette (Smith-Rowe 75'), Nketiah (Balogun 82')

 

Halaman:

Editor: Sutrisno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x