Manchester United Kejar Harry Kane, Ini Tiga Alasan Kane Bisa Pindah ke Old Trafford

- 29 Maret 2023, 16:45 WIB
Manchester United dikabarkan semakin gencar untuk menggaet striker Tottenham Hotspur, Harry Kane
Manchester United dikabarkan semakin gencar untuk menggaet striker Tottenham Hotspur, Harry Kane /Sportkeeda/

Cianjurpedia.com – Manchester United dilaporkan siap menggelontorkan dana 80 juta Poundsterling untuk mendapatkan Harry Kane musim ini.

Sebenarnya, pelatih United, Erik ten Hag ingin menjadikan Harry Kane menjadi rekturtan pertamanya di musim lalu. Namun, striker tim nasional Inggris itu enggan bergabung karena sejumlah alasan.

Sekarang situasinya berbeda. Setidaknya ada tiga faktor yang bisa membuat Harry Kane berlabuh di Old Trafford musim ini.

Baca Juga: Fakta Menarik Seputar Turnamen Spain Masters, Denmark Ungguli Puncak Prestasi, Indonesia Menyusul

Rekor Sudah Terpecahkan

Dilansir Cianjurpedia.com dari laman Mirror, pencapaian pribadi seorang Harry Kane di Tottenham Hotspur terbilang sudah didapatkan.

Penyerang bernomor punggung 10 tersebut telah melewati rekor jumlah gol legenda Spurs, Jimmy Greaves yang mencetak 266 gol untuk klub asal London itu.

Sepertinya, rekor Kane tidak mungkin dikalahkan dalam waktu dekat, sehingga dia dapat meninggalkan Tottenham dengan nyaman.

“Itu pasti sesuatu yang ingin saya capai. Tapi saya mencoba untuk tidak melihat terlalu jauh ke depan dalam sepak bola. Banyak yang bisa berubah dalam waktu singkat, tapi saya merasa fit - saya berusia 29 tahun - jadi mudah-mudahan masih ada banyak tahun tersisa,” kata Kane baru-baru ini seperti dikutip dari Mirror.

Baca Juga: Kesalahan Lawan Antarkan Pram/Yere Melaju ke Babak 16 Besar Madrid Spain Masters 2023 Hari Ini

Kondisi Manchester United

Musim lalu, Kane dikabarkan enggak berlabuh ke Old Trafford lantaran kondisi Manchester United yang dianggap tidak ideal setelah hanya mampu finis diurutan keenam.

Selain itu, United juga dinilai tidak kompetitif karena gagal memenangkan trofi untuk musim kelima berturut-turut.

Namun, Ten Hag telah mengubah tim sejak kedatangannya. Mereka saat ini berada di urutan ketiga klasemen Liga Inggris.

United juga meraih Piala Carabao bulan lalu dan bisa memenangkan Piala FA dan Liga Europa, jika mereka dapat mengalahkan Brighton dan Sevilla pada bulan April untuk tetap berada di kompetisi tersebut.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Tempat Ngabuburit di Bandung yang Asyik, Ada yang Bisa Sambil Lihat Superhero

Kepergian Conte

Harry Kane bertahan di Tottenham musim lalu karena kedatangan pelatih Antonio Conte. Conte menggantikan Nuno Espirito Santo sebagai bos Spurs dan membawa Spurs dari urutan kedelapan ke urutan keempat selama enam bulan pertamanya bertugas.

Hadirnya Conte seolah memberikan harapan bahwa klub masa kecil Kane dapat memenangkan trofi. Akan tetapi kini Conte telah dipecat.

Masa depan Spurs yang belum tentu mendapatkan pelatih sekaliber Conte memperkecil kemungkinan Kane untuk bisa mengangkat trofi.

Faktor tersebut bisa menjadi pemicu bagi Harry Kane untuk mencoba tantangan baru dengan bermain di Manchester United.***

Editor: Fitrah Ardiansyah

Sumber: Mirror


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x