Sejarah Stasiun dan Terowongan Lampegan Cianjur, Enak loh Buat Ngadem Sambil Menikmati Suasana Pedesaan

- 29 September 2020, 19:30 WIB
Terowongan Lampegan yang terletak di Desa Cibokor, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur.
Terowongan Lampegan yang terletak di Desa Cibokor, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur. /CIANJURPEDIA/Eno

Cianjurpedia.com - Stasiun dan Terowongan Lampegan yang terletak di Desa Cibokor, Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur ini mempunyai daya tarik tersendiri.

Bukan hanya di kalangan orang tua yang ingin bernostalgia tetapi juga diminati juga oleh anak-anak muda dan sejumlah komunitas.

Terowongan ini mempunyai nilai sejarah dan mistis yang membuat orang penasaran untuk menggalinya.

Stasiun dan Terowongan Lampegan yang berjarak kurang lebih 26 kilometer dari Kota Cianjur saat ini sudah termasuk salah satu kawasan Cagar Budaya.

Baca Juga: Buruan Klaim Kode Redeem Free Fire FF Hari ini, Rabu 3 November 2021, Hadiah Gratisannya Keren Loh

Suasana masa lalu masih terasa, bangunan stasiun, rumah dinas, serta terowongan masih seperti saat pertama dibangun  sehingga nilai historis masih kental. 

Pada mulanya, Terowongan Lampegan Dibuat sekitar tahun 1879, seperti yang tertulis pada muka bangunan, namun baru benar-benar rampung dan bisa digunakan pada 1882.

Awalnya terowongan memiliki panjang 686 meter, tetapi bencana longsor pada tahun 2001 dan 2006 menghancurkan sebagian lahan terowongan.

Setelah direstorasi, Terowongan Lampegan tak sepenuhnya kembali seperti sedia kala, panjangnya kini berkurang menjadi 415 meter.

Halaman:

Editor: Sutrisno

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x